Setelah 10 Tahun, Akhirnya Anime Gundam 00 Resmi Mendapatkan Sekuel!

Meskipun masih belum jelas akan memiliki format serial TV atau film, kabarnya sekuel Gundam 00 ini akan mengambil latar setelah kejadian di Gundam 00: A Wakening of Trailblazer!

Setelah 10 Tahun, Akhirnya Anime Gundam 00 Resmi Mendapatkan Sekuel!

Dalam acara perayaan 10 tahun tayangnya serial anime Mobile Suit Gundam 00 yang diadakan di Tokyo akhir minggu lalu, pihak tim produksi menyatakan secara resmi bahwa serial anime ini akan mendapatkan sekuel!

Dalam festival "Mobile Suit Gundam 00 Festival 10 - Re:vision"yang diadakan di Tokyo akhir minggu lalu sebagai perayaan 10 tahun tayangnya serial anime ini, sutradara seri ini yaitu Seiji Mizushima telah mengumumkan bahwa ia dan tim produksinya sedang mengerjakan sebuah sekuel yang akan mengambil latar setelah kejadian di film Mobile Suit Gundam 00: A Wakening of Trailblazer (2010).

Kendati begitu, sampai sekarang masih belum ada informasi jelas apakah sekuel ini akan dirilis dalam format serial televisi seperti dua musim sebelumnya atau menjadi film bioskop. Beberapa pamflet dan poster-poster yang disebar di perhelatan tersebut juga memperlihatkan beberapa detil kisah dan gambar konsep untuk proyek sekuel ini, yang sekarang sudah tersebar di media sosial.

PERINGATAN: Gambar dan informasi berikut berisi spoiler dari serial TV maupun filmnya!

https://twitter.com/pKjd/status/985121720615952385

Proyek sekuel ini berlatar setelah kejadian di film A Wakening of Trailblazer yang menceritakan perjuangan umat manusia di dalam "Konflik ELS", di mana terjadi invasi makhluk asing secara besar-besaran yang akhirnya bisa dihentikan oleh Setsuna F. Seiei; protagonis dari Gundam 00 sekaligus pilot dari 00 Gundam.

Di gambar konsep juga diperlihatkan bahwa tokoh Graham Aker yang diduga tewas dalam pertempuran terakhir filmnya berhasil selamat berkat bantuan Setsuna. Kabarnya, ia akan menjadi pilot Gundam Exia Repair IV, yang dulunya dimiliki oleh Setsuna.

Sementara itu, seorang karakter baru bernama Laetitia Erde juga akan muncul dan menjadi pilot Gundam Dynames Repair III, yang dulunya dipiloti oleh Neil Dylandy/Lockon Stratos yang tewas di penghujung Season 1. Laetitia sendiri merupakan klon dari Tieria Erde dan memiliki penampilan yang sama, namun dengan kepribadian yang berbeda jauh.

https://twitter.com/xxnike0629xx/status/985164930105167877

Selain pengumuman sekuel, seri Gundam 00 juga akan mendapatkan adaptasi drama panggung yang akan mulai dipertunjukkan mulai bulan Februari 2019 mendatang. Masih belum diketahui apakah drama panggung ini akan mengadaptasi kisah serial TV/filmnya atau akan memiliki kisah orisinal.

https://twitter.com/pKjd/status/985030826780839936

Serial Gundam 00 merupakan salah satu seri Gundam modern yang paling populer di kalangan fans, terutama karena karakter-karakternya yang memikat, desain-desain mobile suit yang keren, kisahnya yang kompleks dan penuh intrik yang juga menyinggung mengenai konflik di Timur Tengah yang sampai sekarang masih menjadi perbincangan politik yang hangat di dunia nyata.

Namun filmnya mendapat tanggapan kurang menyenangkan, karena dianggap terlalu melenceng jauh dari konflik kemanusiaan di serial TV-nya dengan berpindah ke kisah fiksi ilmiah tentang manusia melawan makhluk asing. Semoga saja sekuelnya ini bisa menuntun kembali Gundam 00 ke jalan yang benar, tidak seperti *uhukGundam SEED Destiny *uhuk*.

Sumber: Anime News Network, diedit oleh Fachrul Razi

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU