Bila Luffy Sukses Kabur, Akankah Dia Melawan Big Mom Lagi Nanti?

Akankah Luffy sukses kabur dari Whole Cake Island tanpa mengalahkan Big Mom? Kalau iya, akankah dia melawan Big Mom lagi nanti?

Bila Luffy Sukses Kabur, Akankah Dia Melawan Big Mom Lagi Nanti?

Melihat kejadian di One Piece 901, penulis merasa kalau alur Whole Cake Island (versi manga) akan berakhir sebentar lagi. Setelah itu kita akan lanjut antara ke Wano atau Reverie Council dulu.

Pertanyaannya: bila Luffy sukses kabur dari kepulauan kekuasaan Big Mom, akankah dia melawan Big Mom lagi di manga One Piece? Ataukah One Piece akan tamat tanpa Luffy pernah kembali ke Whole Cake Island?

Pendapat penulis soal topik ini bisa kamu baca di bawah. Tapi sebelumnya, penulis memperingatkan: mungkin ada spoiler dalam pembahasan di bawah ini, jadi hati-hatilah yang anti-bocoran.

SPOILER ALERT!!!

Akan Mirip dengan Kisah Gol D. Roger

Bila Luffy Sukses Kabur, Akankah Dia Melawan Big Mom Lagi Nanti?

Seperti sudah dibahas sebelumnya, Charlotte Katakuri tampaknya sudah melihat kalau Bege dan Luffy tidak akan membunuh Big Mom. Karenanya dia bertanya akankah Luffy kembali ke Whole Cake Island untuk mengalahkan sang Yonko.

Saat itu sih Luffy mengiyakan.

Tapi nih, penulis curiga kalau Luffy benar-benar akan mengikuti jejak Roger dengan tidak sempat melawan Charlotte Linlin lagi. Kalaupun Luffy melawannya, pertempuran itu mungkin terjadi setelah ia merampungkan perjalanan jadi Raja Bajak Laut.

Bila Luffy Sukses Kabur, Akankah Dia Melawan Big Mom Lagi Nanti?

Di One Piece bab 853, Charlotte Linlin mengakui ke Brook kalau dia melakukan kesalahan di masa lampau, saat berurusan dengan Roger. Roger berhasil menemukan Road Poneglyph miliknya, mendengar isi petunjuk batu itu, lalu menggunakan kepingan informasi itu untuk mendahului Big Mom ke Raftel.

Ngomong-ngomong, di era Generasi Terburuk ini pun Big Mom masih belum juga sukses menyusul ke Raftel. Road Poneglyph di ruang hartanya itu jadi terasa sia-sia.

Menariknya, melihat Linlin masih perkasa sampai sekarang, tampaknya Roger dan Rayleigh pun dulu tidak sepenuhnya mengalahkan sang Yonko.

Linlin pun tidak mengatakan kalau Roger mengalahkannya. Memang, mungkin ia ingin menutup-nutupi masa lalu. Namun jika memang Roger menaklukkannya, Linlin seharusnya juga akan sekalian curhat saat nostalgia sambil memegangi Brook.

Ini mirip dengan situasi Luffy. Luffy harus kabur tanpa mengalahkan Big Mom, namun dia pun lolos dengan salinan Road Poneglyph.

Jadi, penulis menebak kalau Luffy sukses kabur dari Whole Cake Island; sama seperti Gol D. Roger dulu. Lalu dia akan mendahului Big Mom ke Raftel, juga seperti Roger.


Kalau Luffy sukses kabur, akankah Big Mom memutuskan mengejar dan bertempur dengan Luffy di tempat lain? Baca pembahasan kemungkinan ini di halaman kedua!

Situasi Akan Menghalangi Big Mom Mengejar Luffy

Bila Luffy Sukses Kabur, Akankah Dia Melawan Big Mom Lagi Nanti?

Big Mom memang meremehkan para Generasi Terburuk. Namun wanita yang satu ini lebih berhati-hati saat berurusan dengan orang dengan kekuatan dan armada level Yonko.

Sejauh ini, dia tampak tidak percaya diri untuk menyerbu Kaido atau Shanks kecuali dia punya dukungan Elbaf atau teknologi Germa. Kemungkinan besar, Whole Cake Island pun akan berakhir tanpa Big Mom memiliki kedua hal tersebut.

Nah, penulis merasa kalaupun Big Mom nanti bisa menembus pengorbanan Jinbe dan kelompok bajak laut Matahari, ia tidak bisa mengejar Luffy sampai ke perairan Wano. Kemungkinan besar ia akan lebih memilih membiarkan Kaido melumat saja si Luffy, karena ia meremehkan kekuatan Luffy.

Begitu Luffy mengalahkan Kaido? Itu berarti dia sudah memiliki kekuatan setara dengan Yonko. Big Mom pun akan berpikir dua kali untuk menyerangnya. Terutama jika benar Pertempuran Wano akan memamerkan kekuatan penuh Aliansi Ninja-Bajak Laut-Mink-Samurai dan Armada Besar Topi Jerami.

Mungkin begini juga situasi Roger dulu. Saat Roger melanjutkan perjalanan ke Raftel, dia mungkin telah menghadapi Kaido, Edward Newgate, atau bahkan mengalahkan satu Yonko dari masa lalu serta membuktikan dirinya dan krunya setara dengan Linlin. Menghadapinya akan menimbulkan perang besar yang menyebabkan banyak korban jatuh.

Tapi kalau benar Linlin menyadari dirinya sudah dua kali disalip, oleh orang yang sama-sama pernah menginjakkan kaki di Whole Cake Island pula, dia pasti akan luar biasa kesal.


Itulah prediksi penulis soal akankah Luffy melawan Big Mom lagi jika dia sukses kabur. Kalau menurut kamu gimana nih? Sampaikan di kolom komentar!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU