Indonesia Taklukan Dunia! Dukung Tim VNG di Ajang Point Blank World Challenge 2018!

Yuk dukung tim VNG untuk mengharumkan nama bangsa Indonesia di ajang PBWC 2018!

Indonesia Taklukan Dunia! Dukung Tim VNG di Ajang Point Blank World Challenge 2018!

Turnamen Point Blank yang paling bergengsi dan ditunggu-tunggu oleh para Troopers (panggilan pemain PB) akhirnya telah tiba!

Turnamen yang bernama Point Blank World Challenge (PBWC) 2018 ini akan dimulai akhir pekan ini atau lebih tepatnya tanggal 19-21 Mei di Sao Paulo, Brasil!

Event yang diorganisir oleh pengembang Point Blank, Zepetto akan mempertempukan tim-tim terbaik Point Blank di seluruh dunia loh! Dan tak tanggung-tanggung, pihak penyelenggara telah menyiapkan hadiah total uang tunai sebesar USD49 ribu (sekitar Rp690 juta)!

Total tim yang akan berlaga di Sao Paulo, Brasil sebanyak tujuh tim yang diambil dari berbagai negara termasuk Indonesia, Thailand, Rusia, Amerika Latin, Turki, Azerbaijan, dan tim tuan rumah Brazil yang mendapatkan slot khusus sebanyak dua tim.

Di ajak Point Blank World Challenge 2018, Indonesia akan mengirimkan tim PRFS VNG EMPORIUM SADES CYPRESS (VNG), yang merupakan juara dari Point Blank Garena Championship (PBGC) 2018.

Indonesia Taklukan Dunia! Dukung Tim VNG di Ajang Point Blank World Challenge 2018! Sumber: Garena[/caption]

PBGC 2018 sendiri telah diselenggarakan pada bulan April lalu dan diorganisir oleh Garena Indonesia.

Tim VNG digawangi oleh Wiska "wiskaa" Cahyadi, Heryadi "declint" Prasetyo, Marvel Brain "monces" Pasaribu, Jimmy "oscar" Oscar, dan Muhamad Ilham Ridho "tRust" Alhamid.

Tak bisa dipungkiri bahwa tim VNG merupakan salah satu tim terbaik di Indonesia, di mana mereka telah menorehkan segudang prestasi dan tentunya bisa membuat bangga bangsa Indonesia.

Perjalanan tim VNG hingga bisa mendapatkan tike ket Point Blank World Challenge 2018 bisa terbilang cukup berat, di mana mereka harus berhadapan dengan rekan satu daerahnya di kota Medan, yakni tim RESONANCE AHS PRFS FANTECH.

Berkat kerjasama tim yang kompak dan mental juara, akhirnya tim VNG berhasil mengalahkan tim RESONANCE AHS PRFS FANTECH di PBGC 2018.

Sementara untuk tim RRQ Endevour yang merupakan perwakilan untuk Point Blank World Challenge 2017, harus merelakan titel tim nasional tahun ini.

Sebagai publisher Point Blank Indonesia, Garena akan mendukung penuh persiapan tim VNG untuk berlaga di PBWC 2018, mulai dari keperluan administratif tim berangkat ke Brasil, hingga bootcamp atau latihan intensif di kantor Garena.

Yuk dukung tim VNG untuk mewakili Indonesia di ajang PBWC 2018 dan saksikan keseruannya pada tanggal 19 Mei 2018 dan 20 Mei 2018 pukul 20.00 WIB!

Kamu bisa melihat live streaming-nya lewat channel YouTube target="_blank" rel="noopener">Garena PB Indonesia.

Diedit oleh Fachrul Razi

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU