Pembahasan Boruto Episode 60: Semi Final Duel Genin!

Siapakah kedua lawan Boruto Uzumaki di final kelak?!

Pembahasan Boruto Episode 60: Semi Final Duel Genin!

Dengan tersingkirnya Shikadai secara resmi dari duel Genin dan Katasuke yang memberi selamat pada Boruto, serial televisi Boruto kali ini memberi kejutan dengan mengambil rute yang sedikit berbeda dari Boruto: Naruto The Movie! Dengan kisah yang mulai sulit untuk ditebak, apakah akan ada hasil baru dalam pertarungan genin kali ini?

SPOILER ALERT!!!

Pembahasan Boruto Episode 60: Semi Final Duel Genin!

Sarada, harapan Tim Konohamaru selanjutnya untuk bertemu di final menghadapi Araya sebagai  kandidat dari Sunagakure. Malah, hampir keseluruhan semifinal ini lebih terlihat sebagai tarung ulang Konohagakure lawan Sunagakure seperti yang terjadi sebelumnya di dalam Naruto!

Semua kunai yang dilempar Sarada ditangkis Araya dengan mudahnya, dan segera ketika Sarada mengaktifkan Sharingan miliknya pun, ia tidak mampu mengikuti gerakan Araya!

Pembahasan Boruto Episode 60: Semi Final Duel Genin!

Dengan senjata tombak-pedangnya, Araya akhirnya membuka peluang baru dan nyaris menghabisi Sarada kalau saja gadis itu tidak menggunakan Genjutsu! Dan ketika terlihat benang-benang chakra di punggung Araya, jelas terdapat implikasi bahwa ia hanyalah sebuah boneka!

Pembahasan Boruto Episode 60: Semi Final Duel Genin!

Tanpa latihan yang berarti, Araya bukanlah Kankurou, dan kemenangan jelas sudah di tangan Sarada!

Pemenang: Uchiha Sarada

Dalam pertarungan selanjutnya, apa sajakah hal-hal seru yang akan terjadi? Simak lanjutan pembahasan episode 60 di halaman selanjutnya!

Pembahasan Boruto Episode 60: Semi Final Duel Genin!

Meskipun Mitsuki tidak menggunakan Sage Mode, puncak eksperimen terbaru Orochimaru yang satu ini memiliki kemampuan yang tidak bisa diremehkan, namun begitu juga dengan Shinki, sang anak didik Gaara!

Tentu saja, pasir baja yang digunakan oleh Shinki secara pribadi diajari oleh Gaara, dan sempat memerangkap Mitsuki beberapa saat, sebelum terungkap bahwa itu hanya kloningnya semata!

Pembahasan Boruto Episode 60: Semi Final Duel Genin!

Tetap saja, bukan berarti Shinki tidak punya triknya sendiri! Shinki pun memiliki kemampuan kloning semu dengan jutsu pasir logamnya! Bahkan Gaara pun mengakui Shinki memiliki potensi yang lebih besar daripada ajarannya!

Namun, dalam hal augmentasi kekuatan fisik, Shinki terbukti lebih kuat dengan pasir besi tersebut! Menggunakan Sage Mode tentu dilarang dalam pertarungan antar Genin, tapi Shinki seolah memaksanya untuk menggunakan kemampuan tersebut!

Apakah yang terjadi pada pertarungan kali ini? Bagaimanakah hasilnya? Temukan jawabannya di halaman terakhir!

Pembahasan Boruto Episode 60: Semi Final Duel Genin!

Kehebohan kembali terjadi di arena ketika tiba-tiba Mitsuki menyerah, persis sebelum serangan terakhir Shinki mampu ia tangkis dengan enteng!

Pembahasan Boruto Episode 60: Semi Final Duel Genin!

Tentu saja, hanya Mitsuki yang tahu tentang rahasia Sage Mode-nya dan tidak ingin menambah masalah baru bagi sang ayah, Orochimaru. Lagipula, menggunakan Sage Mode jelas membuat Naruto didiskualifikasi dari ujian Genin karena alasan yang sudah jelas!

Pemenang: Shinki

Sedikit berbeda dengan Boruto: Naruto The Movie, kali ini tim Moegi sempat makan-makan di Barbe-Q dulu sebelum final!

Pembahasan Boruto Episode 60: Semi Final Duel Genin!

Shikadai pun sempat diam sejenak dan dikira sang guru masih merenungkan kekalahannya beberapa waktu yang lalu, namun ternyata hal tersebut hanya kedok Inojin yang diam-diam memesan banyak daging di kala kantong Moegi tipis!

Di rumah, Sarada kembali dirawat luka-lukanya oleh Sakura, dan ternyata diam-diam sang ayah juga mengajari Goukakyuu no Jutsu yang dilakukannya dalam pertarungan menghadapi Araya!

Pembahasan Boruto Episode 60: Semi Final Duel Genin!

Di tempat lain, Sasuke mengungkapkan kepada Boruto bahwa hanya orang yang ahli memanfaatkan Sharingan-nya yang mampu menggunakan Chidori, akan tetapi Boruto memiliki potensi besar untuk menguasainya.

Tentu, Ceramah No Jutsu kali ini berputar pada Sasuke yang secara subtil menceritakan masa lalunya kepada Boruto, dan mengangkat makna sahabat!

Di antara hal-hal yang seru ini, manakah yang merupakan momen favoritmu? Sampaikan pendapatmu di kolom komentar!

 

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU