Awas Baper! Inilah 7 Pasang Romeo Juliet yang Ada di Dunia Game

Mereka saling cinta seperti layaknya Romeo dan Juliet.

Awas Baper! Inilah 7 Pasang Romeo Juliet yang Ada di Dunia Game

Beberapa bulan yang lalu, Duniaku.net sudah membahas mengenai pasangan paling romantis di dunia game. Saat ini kami bakal kembali membali ingin membahas mengenai pasangan-pasangan paling romantis. Anggaplah ini merupakan part keduanya.

Dalam industri game, ada beberapa karakter yang memang diciptakan dengan pasangan tertentu. Beberapa dari mereka menjalani perjalanan cinta yang rumit. Ada yang sudah lama tak bertemu, ada yang terlibat cinta segitiga, dan masih banyak lagi.

Tapi harus diakui, kisah cinta karakter-karakter tertentu memang sukses membawa hype tersendiri bagi para gamer. Terlebih lagi apabila kisah cinta sang karakter diceritakan dengan sangat lugas dan jelas. Mungkin kalian penasaran kan siapa saja yang dianggap sebagai pasangan Romeo Juliet yang ada di dunia game?

Tanpa basa-basi lagi, lebih baik langsung saja yuk kita bahas satu per satu. Inilah tujuh pasangan Romeo Juliet yang ada di dunia game, cekidot.

Source: Youtube[/caption]

Zidane Tribal mungkin terlahir sebagai pencuri, tapi pesonanya mampu membuat putri dari Alexandria, Garnet Til Alexandros jatuh hati. Bermula dari ketidak sengajaan, Zidane dan Garnet masuk ke dalam sebuah lingkaran takdir yang tak bisa mereka ubah.

Keduanya harus terlibat dalam berbagai pertempuran besar yang cukup berbahaya karena sebuah ambisi dari sosok bernama Kuja. Keduanya bertarung bersama dan Garnet pun sampai rela meninggalkan statusnya sebagai putri kerajaan. Di game Final Fantasy IX, perjalanan cinta mereka digambarkan dengan sangat mantap.

Keduanya saling support dan perkembangan hubungan mereka semakin terasa saat permainan semakin jauh. Bahkan di akhir game, Garnet terlihat sangat bahagia ketika Zidane yang dikiranya telah tewas di pertempuran terakhir ternyata mampu kembali ke pangkuannya.

Awas Baper! Inilah 7 Pasang Romeo Juliet yang Ada di Dunia Game

Tak perlu ragu mengatakan bahwa kisah cinta segitiga Geralt of Rivia bersama Triss Merigold dan Yennefer of Vengeberg adalah yang paling kompleks. Geralt dengan Triss atau Geralt dengan Yenn sama-sama layak disebut sebagai Romeo Juliet yang ada di dunia game.

Kisah cinta Geralt di dua seri awal memang ada pada Triss. Ia mendukung segala apa yang Geralt lakukan dan tak ragu untuk membantunya. Di sini terlihat bahwa Triss bukanlah sekadar teman tidur semata. Di seri ketiga, kisah cinta mereka semakin kompleks kala Geralt kembali teringat pada sang kekasih lama, Yenn.

Di sini Yenn menunjukkan kecemburuannya dan tak ragu bertanya pada Geralt mengenai hubungannya dengan Triss. Tugas kalian sebagai gamer memilih diantara kedua wanita ini. Oiya, The Witcher 3 bisa dibilang menjadi konklusi dari kisah cinta segitiga ini lho.

Ada siapa lagi ya yang layak disebut sebagai Romeo Juliet yang ada di dunia game? Yuk langsung saja ke halaman selanjutnya.

Awas Baper! Inilah 7 Pasang Romeo Juliet yang Ada di Dunia Game

John Marston adalah seorang koboy pembunuh yang tak ragu membunuh targetnya. Kemudian ia insyaf dan hidup bahagia bersama dengan anaknya serta istrinya, Abigail. Keluarga kecil mereka diuji kala Marston harus dikejar-kejar oleh para penjahat yang menginginkannya mati.

Sampai akhirnya diceritakanlah bahwa Marston memang memiliki rasa sayang yang besar pada Abigail. Di akhir permainan, Marston berusaha untuk melindungi Abigail dengan menyuruhnya pergi dari rumah bersama sang anak. Hal ini dikarenakan rumah mereka dikepung oleh para penjahat.

Sang istri selamat dan Marston harus merasakan timah panas menembus kulitnya hingga tewas. Sang istri yang merasa tak enak kemudian kembali dan melihat bahwa sang suami telah tewas. Sebagai gamer kita benar-benar bisa melihat gambaran kesedihan seorang istri yang ditinggal oleh suaminya.

Awas Baper! Inilah 7 Pasang Romeo Juliet yang Ada di Dunia Game

Alan Wake yang rilis sekitar 10 tahun lalu memang menjadi salah satu game yang sangat fenomenal. Memadukan game aksi dengan narasi berat dan disajikan layaknya film-film serial TV membuat namanya melambung. Di dalam game ini kita melihat cinta sejati seorang Alan Wake untuk seorang istri, Alice.

Alan mengalami Writter Block sehingga ia sulit untuk menulis buku dan Alice mengajaknya liburan. Alih-alih berlibur, kedua pasangan suami istri ini malah mengalami hal mengerikan. Alice tiba-tiba hilang dan Alan bersikukuh untuk menyelamatkannya.

Remedy selaku developer juga memperlihatkan bahwa Alan sangat frustrasi dan menyesal ketika ia kehilangan sang istri tercinta. Tak berlebihan rasanya menjadikan Alan dan Alice sebagai Romeo Juliet yang ada di dunia game.

Source: Assasin's Creed Wikia[/caption]

Romeo Juliet yang ada di dunia game selanjutnya adalah Ezio Auditore dengan Sofia Sartor. Keduanya bertemu kala Ezio sudah menjadi seorang master assassin's di constantinopel.

Saat itu Ezio berusaha untuk menjatuhkan kepemimpinan templar di tempat itu dan Sofia sendiri menjadi salah satu orang yang mendukungnya. Hubungan keduanya tak berhenti sampai di situ karena pada akhirnya Sofia dan Ezio menikah hingga dikaruniai dua orang anak.

Sofia juga setia menemani masa tua Ezio hingga sang master assassin;s tutup usia. Oiya, di seri Assassin's Creed: Revelation, kalian bisa melihat secara detail perkenalan Ezio dengan Sofia yang sangat-sangat romantis.

Di halaman ketiga, ada dua lagi nih Romeo Juliet yang ada di dunia game! Siapa saja ya?

Awas Baper! Inilah 7 Pasang Romeo Juliet yang Ada di Dunia Game Source: Youtube[/caption]

Tampan dan ahli bertarung, mungkin itulah kalimat yang layak untuk menggambarkan Squall Leonhart. Sosok yang satu ini memiliki seorang tambatan hati yakni Rinoa. Mereka sama-sama murid Balamb Garden yang terlibat dalam pertempuran besar bersama sang mantan kompatriot di sekolahan tersebut, Seifer Almasy.

Di awal permainan, Squall dan Rinoa sudah terlihat saling suka dan mereka terlihat saling melindungi semakin permainan jauh. Salah satu momen yang paling saya ingat adalah ketika Squall dan Rinoa melakukan dansa di pesta kelulusan sekolah. Dipadukan dengan musik memorabel dan FMV yang mulus membuat momen tersebut masih teringat hingga sekarang.

Awas Baper! Inilah 7 Pasang Romeo Juliet yang Ada di Dunia Game Source: Deviant art[/caption]

Ryu dan Nina, mungkin gamer kekinian tidak begitu mengenal sosok pasangan yang satu ini. Keduanya adalah karakter di dalam game Breath of Fire yang sangat fenomenal di masa lalu. Sebagai seorang pengembara yang selalu berjalan bersama, keduanya bisa dikatakan mengalami cinlok hingga akhirnya jatuh cinta.

Nina sendiri beruntung bisa memiliki Ryu yang ternyata merupakan seorang yang punya kekuatan besar dengan berubah menjadi naga. Banyak sekali momen-momen yang memperlihatkan bagaimana keduanya saling jatuh cinta. Yang jelas, keduanya sangat layak dianggap sebagai Romeo Juliet yang ada di dunia game.


Sepertinya itulah tujuh pasang Romeo Juliet yang ada di dunia game. Ketujuh pasangan tersebut memang memiliki cerita unik masing-masing dan satu kesamaan yang pasti, ketujuh pasangan ini sama-sama saling melindungi dan mensupport satu sama lain. Mana dari ketujuh pasangan ini yang kalian sukai guys? Bisa tulis di kolom komentar ya :)


Mau dapat PS4 dan Nintendo Switch? Kunjungi BEKRAF Game Prime 2018, event industri game terbesar se-Indonesia pada tanggal 13-15 Juli 2018 di Balai Kartini, Jakarta! Kunjungi laman ini untuk mendaftarkan dirimu GRATIS!

Diedit oleh Doni Jaelani

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU