Waduh, Polyphony Persiapkan Microtransaction di Gran Turismo Sport?

Selain menggunakan in-game credit, kini kalian juga bisa menggunakan mata uang asli untuk membeli mobil di GTSport.

Waduh, Polyphony Persiapkan Microtransaction di Gran Turismo Sport?

Setelah dijanjikan bebas dari seluruh jenis transaksi tambahan, Polyphony Digital memutuskan untuk memasukkan fitur tambahan berupa Microtransaction di Gran Turismo Sport. Apakah fitur ini akan mengganggu alur game layaknya Forza Motorsport 7?

Microtransaction, sebuah kata yang mungkin sudah menjadi permasalahan di dalam industri gaming. Hal ini mungkin sudah menjadi hal yang umum pada game dengan sistem free-to-play.

Untuk beberapa game, microtransaction hadir dalam bentuk loot box yang berisikan hadiah-hadiah virtual yang diberikan secara acak, untuk game lainnya, microtransaction hadir hanya sekedar untuk membeli tambahan credit maupun uang dalam game.

Waduh, Polyphony Persiapkan Microtransaction di Gran Turismo Sport? Hello Forza Motorsport, we meet again.[/caption]

Permasalahan pada microtransaction terjadi pada game balap lainnya, terutama Forza Motorsport 7 yang membatasi para pemainnya dengan prize crates ataupun Need for Speed Payback yang sebelumnya sempat menjadi perbincangan berkat microtransaction yang kontroversial.

Pendekatan yang berbeda dilakukan oleh Polyphony Digital. Seluruh mobil yang terus ditambahkan tetap akan bisa dibeli tanpa harus membuka dompet, namun microtransaction ditambahkan apabila para pemain rela membuang sejumlah isi dompet mereka untuk membeli mobil secara instan melalui update yang ditambahkan pada bulan Juli.

Tidak sedikit dari para pemain yang tidak setuju dengan adanya microtransaction pada game ini, namun tidak sedikit juga yang pro dengan fitur ini. Pada dasarnya, tidak semua gamer memiliki waktu untuk melalukan seluruh kegiatan grinding hanya untuk mendapatkan sejumlah credit.

Hadirnya fitur ini juga mengundang kontra mengingat Kazunori Yamauchi sendiri menyebutkan mereka tidak akan menghadirkan microtransaction di Gran Turismo Sport saat diwawancarai oleh sejumlah media.

Waduh, Polyphony Persiapkan Microtransaction di Gran Turismo Sport?

Namun tentu saja, hadirnya microtransaction ini tidak akan mengganggu alur game sama sekali seperti beberapa game lainnya. Seluruh konten tetap bisa di-unlock tanpa harus membayar dan harga-harga mobil tetap akan disesuaikan dengan kategori dan spesifikasi yang dimiliki.

Untuk saat ini, fitur microtransaction sudah hadir untuk para gamer di Asia dan Amerika. Untuk membeli Alpine Vision Gran Turismo 2017, pemain bisa membayar seharga $3 baik melalui Gran Turismo Sport maupun Playstation Store.

Secara total, seluruh 200 lebih mobil dapat kalian beli baik menggunakan credit maupun menggunakan uang asli.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU