Dari yang Lucu Sampai Menyentuh Hati, Ini 6 Anime of the Year 2018 Versi Nyasu!

Anime aksinya cuma dua!

Dari yang Lucu Sampai Menyentuh Hati, Ini 6 Anime of the Year 2018 Versi Nyasu!

Tahun 2018 akan segera berakhir, dan sudah waktunya bagi kita untuk menentukan anime apa yang wajib kamu tonton sebelum tahun ini berakhir! Tentu saja, ini adalah waktunya anime terbaik tahun 2018!

Segmen ini dibagi menurut masing-masing penulisnya, dan sudah pasti, penilaian ini akan datang dari masing-masing penulis Duniaku.net, jadi kamu akan menemukan penilaian yang berbeda dari kita! Penasaran salah satu penilaiannya? Simak daftar lengkapnya di sini!

Yuru Camp adalah kisah tentang persahabatan dan kemping. Tapi tidak puas dengan memberikan nuansa yang nyaman, Yuru Camp juga mengusung pesan penting tentang toleransi.

Cerita tentang Nadeshiko dan Rin juga kerap kita temui di kehidupan nyata dengan berbagai macam tema. Menghormati ruang pribadi juga adalah salah satu pesannya.

Dari yang Lucu Sampai Menyentuh Hati, Ini 6 Anime of the Year 2018 Versi Nyasu!

Kisah sang pencuri legendaris ini masih awet pula meski di tahun 2018. Dengan tema baru dan adaptasi terheadap teknologi, kegesitan dan kekerenan Lupin dan kawan-kawan dalam memburu barang-barang antik baru selalu terlihat segar setiap minggunya.

Tidak hanya itu, dalam faktor tema pun Lupin kali ini juga sama segarnya dengan kartun-kartun Lupin terdahulu, jadi untuk judul yang satu ini tentu selalu jadi tontonan keren bahkan bertahun-tahun kemudian!

Dari yang Lucu Sampai Menyentuh Hati, Ini 6 Anime of the Year 2018 Versi Nyasu!

Hanebado adalah anime olahraga badminton pertama di dunia, dan menjadi judul yang pertama tentu diusung dengan kualitas bercerita yang keren pula! Meskipun anime olahraga ini disandingkan dengan anime genre lainnya, ia layak ditempatkan dalam posisi 4 karena membawakan drama yang tidak biasa dengan efektif!

Kisah tentang pergumulan hidup seorang gadis jenius badminton dan rekan satu timnya yang berjuang keras untuk melampaui orang-orang hebat ini bukanlah drama biasa.

Wajar rasanya kalau orang-orang yang terbiasa dengan tontonan ringan langsung terasa asing dengan drama karakter berat seperti anime ini. Tapi dengan akting, animasi, dan sinematografi yang bagus anime ini layak untuk dicoba sesekali.

Dari yang Lucu Sampai Menyentuh Hati, Ini 6 Anime of the Year 2018 Versi Nyasu!

Hataraku Saibou merupakan anime shonen dengan konten edukatif yang justru tidak pernah terganjal oleh sisi edukasinya, berbeda dengan anime-anime ‘mendidik’ lainnya.

Yang membuat seri ini semakin seru pun ialah tokoh utamanya, sang gadis Sel Darah Merah yang juga menjadi tokoh yang masuk akal dan cocok untuk digunakan dalam perjalanan seru cerita ini dalam menjelajahi seluruh isi tubuh dan berkenalan dengan sel-sel lainnya!

Dari yang Lucu Sampai Menyentuh Hati, Ini 6 Anime of the Year 2018 Versi Nyasu!

Asobi Asobase adalah anime paling kocak tahun ini, titik. Kalau saja penghargaan ini isinya tentang anime terbaik tahun 2018 edisi komedi sudah jelas judul yang satu ini menempati posisi pertama dengan segala kegilaannya!

Yang membuat Asobi Asobase layak mendapatkan posisi kedua ini tentu saja adalah isinya yang seringkali membawa kita ke momen-momen yang sering kita temui di anime-anime komedi lainnya, tapi justru dianimasikan dan mempunyai reaksi yang lebih aneh, lebih kacau, dan lebih kocak!

Belum lagi, trio Hanako, Olivia, dan Kasumi pun juga memiliki segudang imajinasi dan kegilaan yang tersimpan dalam 12 episode sableng ini bisa ditonton berkali-kali dan kamu tetap ketemu lawakan baru di dalamnya!

Dari yang Lucu Sampai Menyentuh Hati, Ini 6 Anime of the Year 2018 Versi Nyasu!

Dari semua anime yang tayang di tahun ini, judul ini layak menyandang titel sebagai anime terbaik tahun 2018 dalam segala aspek. Kisah yang belum pernah disampaikan dengan efektif dalam medium anime, sampai penggarapannya yang indah tidak hanya dalam satu dan dua hal.

Sora Yori Mo Tooi Basho mengusung kisah tentang persahabatan, tapi lengkap dengan segala kegalauan dan kekhawatiran dari memiliki seorang sahabat. Ia pun memiliki musik latar yang selalu melengkapi dengan sempurna setiap momen demi momen yang selalu punya makna tersirat di dalam layar.

Melalui perjalanan Kobuchizawa Shirase dan ketiga sahabat barunya, kamu akan diajak untuk bergabung dalam perjalanan yang penuh dengan kecerobohan tapi paling manusiawi di dalam sepanjang sejarah serial anime drama remaja.

Dari yang Lucu Sampai Menyentuh Hati, Ini 6 Anime of the Year 2018 Versi Nyasu!

Anime yang satu ini adalah kompilasi animasi dan kekacauan yang bahkan bikin orang nggak yakin kalau ini bisa disebut sebagai anime. Tonton dan rasakan sendiri anehnya.

Apakah kamu punya judul anime terbaik tahun 2018 versimu sendiri? Bagikan dalam kolom komentar!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU