7 Fakta Punk Hazard, Saksi Mati Duel Akainu vs Aokiji!

Punk Hazard adalah pulau yang menjadi saksi mati dari duel Akainu vs Aokiji, dan ini dia 7 fakta Punk Hazard yang menjadi pulau unik di One Piece!

7 Fakta Punk Hazard, Saksi Mati Duel Akainu vs Aokiji!

Bagi penggemar anime dan manga One Piece, siapa yang tidak kenal Punk Hazard? Karena itu, mari kita membahas 7 fakta Punk Hazard.

1. Pulau pertama yang didatangi Topi Jerami (di New World)

7 Fakta Punk Hazard, Saksi Mati Duel Akainu vs Aokiji!twitter.com/ToeiAnimation

Hah? Kok pulau pertama Topi Jerami? Setelah 2 tahun time skip, pulau pertama yang mereka datangi memang Pulau Manusia Ikan, namun di New World beda lagi. Ketika mereka resmi datang ke New World, pulau pertama yang mereka singgahi adalah Punk Hazard. Punk Hazard juga menjadi lokasi utama di alur cerita Punk Hazard setelah Pulau Manusia Ikan.

2. Punk Hazard merupakan pulau rahasia

7 Fakta Punk Hazard, Saksi Mati Duel Akainu vs Aokiji!onepiece.fandom.com

Ternyata Punk Hazard itu pulau rahasia secara tak langsung. Alasannya karena menurut Law dan Caesar di manga One Piece chapter 666, Punk Hazard adalah sebuah pulau yang tak bisa dicari dengan Log. Tentunya jika kamu ingin melakukan eksperimen gila di sini, Punk Hazard memang tempat yang cocok.

3. Saksi mati duel Akainu dan Aokiji

7 Fakta Punk Hazard, Saksi Mati Duel Akainu vs Aokiji!Konfrontasi Aokiji dan Akainu. Dok. Toei Animation

Punk Hazard adalah pulau di dekat Dressrosa yang menjadi saksi mati duel antara dua orang Admiral, yaitu Akainu melawan Aokiji. Keduanya bertarung untuk memperebutkan posisi Fleet Admiral. Pertarungan keduanya terjadi selama 10 hari penuh.

4. Punk Hazard memiliki sebagian wilayah terbakar hebat dan sebagian lagi membeku

7 Fakta Punk Hazard, Saksi Mati Duel Akainu vs Aokiji!punk hazard (Dok. onepiece.fandom)

Sebelumnya, Punk Hazard hanyalah pulau biasa, namun fakta Punk Hazard berubah sejak duel mematikan itu terjadi. Akibat kekuatan Akainu dan Aokiji (yang sangat pasti itu adalah bukti Awakening mereka), sebagian pulau terbakar hebat dan apinya bahkan tak pernah padam, sementara sebagian lainnya membeku dan tak pernah mencair.

Baca Juga: Wow! Ini 7 Fakta Baru Zunisha One Piece, Gajah yang Dihuni Para Mink!

5. Punk Hazard mengalami perubahan iklim yang tidak logis

7 Fakta Punk Hazard, Saksi Mati Duel Akainu vs Aokiji!iklim punk hazard (Dok. toei animation/one piece)

Sebelumnya memang Punk Hazard adalah pulau biasa, namun bukan berarti tak berbahaya. Punk Hazard sudah dua kali mengalami perubahan iklim yang sangat tak logis. Pertama, Punk Hazard adalah pulau normal yang menjadi lokasi percobaan untuk Dr. Vegapunk dan Caesar, namun karena kegilaan Caesar, dia meledakan gas beracun dan tentunya membunuh banyak mahluk hidup di sana. Beberapa ada yang selamat, contohnya adalah Vegapunk, namun beberapa tahanan yang dijadikan percobaan di sana ditinggalkan mati, atau dibiarkan lumpuh begitu saja. Caesar ditangkap karena perbuatannya ini, dan pulau ini jadi penuh dengan gas beracun.

Akhirnya pulaunya ditutup oleh Angkatan Laut dan Pemerintahan Dunia, sampai akhirnya duel Akainu vs Aokiji membuat iklim di sini berubah lagi.

6. Smiley entitas paling berbahaya di Punk Hazard

7 Fakta Punk Hazard, Saksi Mati Duel Akainu vs Aokiji!Toei Animation/One Piece

Smiley adalah salah satu makhluk atau entitas paling berbahaya di Punk Hazard, tapi apa sih Smiley? Setahun setelah dipenjara, Caesar kabur dan kembali ke Punk Hazard. Menggunakan kemampuan Buah Iblisnya, dia mengumpulkan seluruh gas beracun yang tersebar di pulau tersebut, lalu menjadikannya Smiley dengan alat Vegapunk yang membuat Buah Iblis Zoan buatan, sehingga Smiley menjadi hidup. Jadi Smiley adalah gas beracun yang jumlahnya saja bahkan bisa membuat seluruh pulau itu mati!

7. Menguntungkan bagi Doflamingo dan Caesar

7 Fakta Punk Hazard, Saksi Mati Duel Akainu vs Aokiji!Toei Animation/One Piece

Fakta Punk Hazard yang ini sangat menguntungkan bagi Doflamingo dan juga Caesar. Doflamingo dan Caesar bekerja sama dalam proyek Buah Iblis buatan, yang ternyata bekerja sama juga dengan Kaido. Secara kebetulan, Dressrosa dan Punk Hazard itu terbukti berdekatan, mengingat jarak perjalanan Luffy dan yang lainnya menuju Dressrosa tak begitu memakan waktu.

Itu dia 7 fakta Punk Hazard. Bagaimana menurutmu? Silahkan tulis pendapatmu di kolom komentar, ya. Jika kamu ingin kami membahas fakta lainnya, silahkan juga tulis di kolom komentar.

Baca Juga: 10 Meme Reaksi Fans One Piece Saat Nama Asli Gomu Gomu ni Mi Diungkap

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU