Prediksi One Piece 937: Akankah Pengikut Kozuki Oden Berkumpul Kembali?!

Apakah para samurai yang setia pada Oden bakal muncul semua?

Prediksi One Piece 937: Akankah Pengikut Kozuki Oden Berkumpul Kembali?!

Saatnya untuk penulis membuat prediksi One Piece 937! Bagi kalian yang belum membaca manga One Piece sampai yang terbaru atau hanya mengikuti anime saja, lebih baik mundur dulu karena artikel ini akan banyak mengandung spoiler. Kecuali jika kalian tidak masalah dengan spoiler, lanjutkan!

SPOILER ALERT!!!

Prediksi One Piece 937: Akankah Pengikut Kozuki Oden Berkumpul Kembali?! Sumber: dokumentasi duniaku.net[/caption]

Akhirnya Luffy akan melawan salah satu petinggi Bajak Laut Kaido! Bukan main-main lagi, lawannya adalah salah satu dari tiga Calamities!

Kalau melihat cerita One Piece 936, tentu bukan cuma penulis prediksi One Piece 937 yang menanti-nanti pertarungan antara Luffy dan Queen. Tak hanya itu, jika Luffy berhasil mengalahkan Queen maka dia akan lolos dari penjara!

Tapi apakah akan semudah itu?

Tentu tidak. Bagaimanapun, Queen adalah bagian dari All-Star Kaido yang kekuatannya kemungkinan besar melebihi Jack. Belum lagi borgol di leher Luffy yang akan sangat mengganggu jika ia tidak bisa melepaskannya sebelum keluar dari arena sumo.

Jadi tantangan sebenarnya bagi Luffy (dan juga Raizo) kali ini bukan bagaimana lolos dari penjara, melainkan bagaimana mereka bisa melepaskan borgol leher yang mengekang Luffy dan Kakek Hyo. Tentunya ini tidak akan selesai di One Piece 937, tapi setidaknya pertarungan Luffy melawan Queen akan sangat dinanti.

Prediksi One Piece 937: Akankah Pengikut Kozuki Oden Berkumpul Kembali?! Sumber: dokumentasi duniaku.net[/caption]

Jika Luffy benar-benar akan melawan Queen di One Piece 937, tentu kekuatan Buah Iblis Queen hampir pasti akan terungkap di sana.

Penulis prediksi One Piece 937 sempat membuat teori tentang kemungkinan Buah Iblis yang digunakan oleh Queen. Sejauh ini ada tiga kemungkinan Buah Iblis yang dimakan oleh Queen, dan ketiganya adalah Zoan!

Pertama adalah teori tentang Buah Iblis Zoan model Kalajengking (artikelnya bisa dibaca di sini). Ada juga pendapat yang mengatakan bahwa Queen adalah pengguna Buah Iblis Tarantula atau hewan merayap sejenisnya (spekulasinya ada di artikel ini). Terakhir bahkan ada yang berpikir kalau Queen adalah pengguna Buah Iblis model Lebah (simak ulasannya di sini)!

Manapun kekuatan Queen yang sebenarnya, penulis prediksi One Piece 937 yakin kalau Oda tidak akan membuat kita kecewa!

Prediksi One Piece 937: Akankah Pengikut Kozuki Oden Berkumpul Kembali?! Sumber: dokumentasi duniaku.net[/caption]

Setelah pria dalam penjara terungkap sebagai Kawamatsu, salah satu anggota Akazaya Nine, mungkinkah anggota sisanya akan segera memperlihatkan diri juga?

Sebelum ini identitas asli Shutenmaru yang ternyata adalah Ashura Douji telah terungkap, tinggal Denjirou saja yang belum. Denjirou ini bisa siapa saja, bahkan bisa jadi karakter yang benar-benar baru.

Beruntung, Oda telah memperlihatkan petunjuk tentang identitas Denjirou di beberapa cerita sebelumnya, tepatnya ketika Oda memperkenalkan Ushimitsu Kozo dan Kamazo di koran Wano. Di sana kita bisa melihat siluet keduanya digambarkan oleh Oda pada panel kecil di manga One Piece.

Kamazo inilah yang kemungkinan identitas aslinya adalah Denjiro, anggota Akazaya Nine yang terakhir.

Setelah kemunculan Kawamatsu, apakah berikutnya Denjiro juga akan muncul? Jika iya, kemungkinan besar kita akan segera melihat seluruh anggota Akazaya Nine berkumpul kembali meskipun Ashura Douji masih belum tunduk pada Momonosuke.

Prediksi One Piece 937: Akankah Pengikut Kozuki Oden Berkumpul Kembali?! Sumber: manga One Piece 935[/caption]

Loh? Apa lagi yang mungkin terungkap?

Jangan salah, kalau Oda sampai menyembunyikan wajah karakter seperti ini biasanya Oda memiliki alasan tertentu. Koreksi penulis kalau salah, tapi selain tipe karakter yang bakal jadi musuh Luffy, penulis prediksi One Piece 937 merasa Oda jarang menyembunyikan wajah karakter sampai segelap ini.

Apa lagi Oda sampai membuat Raizo pun tak mampu melihat wajah Kawamatsu dengan alasan tubuh Kawamatsu sedang dirantai sehingga ia tidak bisa maju ke depan untuk memperlihatkan wajahnya.

Lihat saja Raizo dulu. Awal disebutkan, wujud Raizo disembunyikan. Ternyata setelah diperkenalkan untuk pertama kalinya, Oda mengejutkan kita karena rupa Raizo sama sekali tidak tampak seperti Ninja!

Lalu bagaimana dengan Kawamatsu? Rahasia apa yang disembunyikan oleh Oda?

Pertanyaan di atas mungkin baru bisa terjawab kalau Raizo berhasil membebaskan Kawamatsu bersama dengan Luffy dan Kakek Hyo. Kemungkinan kali ini juga Oda menyiapkan rahasia yang akan mengejutkan kita, entah dengan lawakan seperti Raizo dulu atau dengan fakta lain yang mengejutkan.

Pastinya, Akazaya Nine mulai terkumpul kembali dengan kedatangan Kawamatsu dalam tim!

Prediksi One Piece 937: Akankah Pengikut Kozuki Oden Berkumpul Kembali?! Sumber: manga One Piece 936[/caption]

Akhirnya Oda akan memperlihatkan adegan pertarungan Zoro di Wano!

Tapi tunggu, sebelum ini karakter yang jadi lawan Zoro tersebut belum diperkenalkan. Apakah dia karakter baru atau dia punya hubungan tertentu dengan Momonosuke dan yang lain?

Apakah dia Denjiro yang selama ini kita nantikan kemunculannya? Sepertinya tidak mengingat desain karakter ini jauh berbeda dengan siluet Denjiro dan sketsa Kamazo yang disebarkan di koran Wano. Jadi kecil kemungkinan identitas karakter ini ada hubungannya dengan Akazaya Nine ataupun Kamazo.

Bagaimana dengan Ushimitsu Kozo? Sampai saat ini identitas maupun siluet karakter yang dijuluki Ushimitsu Kozo masih belum diperlihatkan dengan jelas, jadi kemungkinan apapun bisa terjadi. Yang jelas karakter yang mirip Benkei ini sangat mungkin akan memiliki peran tertentu di masa depan, bersama Zoro tentunya.

Penulis prediksi One Piece 937 setidaknya merasa Zoro akan berduel dengan karakter ini dan menaklukannya. Zoro akan membuatnya menyadari kalau Zoro memang layak menyanding Shushui sebagai salah satu pedang miliknya. Belum lagi senjata-senjata yang dibawa oleh karakter ini.

Sejalan dengan yang penulis katakan sebelumnya, kemungkinan besar karakter ini akan ambil andil yang cukup besar dalam aliansi Topi Jerami di Wano!

Prediksi One Piece 937: Akankah Pengikut Kozuki Oden Berkumpul Kembali?! Sumber; manga One Piece 936[/caption]

Bepo dan yang lain berhasil ditangkap oleh Kaido! Artinya Trafalgar Law tidak mungkin akan diam saja.

Tapi kita tentu mengenal Law. Sejauh ini Law jarang berbuat tanpa berpikir lebih dahulu selain ketika mereka sedang bertarung melawan Doflamingo. Itupun karena Law sedang dibutakan oleh dendamnya pada Doflamingo yang sudah ada sejak lama.

Kalau melihat karakter Law, penulis prediksi One Piece 937 berharap Law akan lebih mengutamakan misi awal untuk menumbangkan Kaido dan berusaha mengatur strategi lebih dulu sebelum pergi menyelamatkan Bepo dan yang lain.

Bagaimanapun sebagai bagian dari Bajak Laut Hearts, kekuatan Bepo dan anggota yang lain tentu akan sangat diperhitungkan dalam pertarungan akhir melawan Kaido nantinya. Tiap kepala yang ada akan sangat berarti untuk melawan seorang Bajak Laut sekelas Kaido.

Jadi malah akan jadi hal yang aneh kalau Sanji dan lainnya tidak memperhitungkan untuk menyelamatkan Bepo lebih dulu sebelum hari penyerangan ke Onigashima.

Sayangnya waktu pertarungan final sudah dekat. Apalagi ditambah dengan masalah tato bulan sabit yang merupakan simbol Klan Kozuki sudah ketahuan, jadi sudah saatnya bagi otak-otak pengatur strategi penyerangan ke Onigashima bekerja!


Jadi bagaimana menurut kalian? Kira-kira berapa persen dari prediksi One Piece 937 yang mungkin akan jadi kenyataan? Coba berikan jawaban kalian di kolom komentar dan jangan lupa cek fanpage duniaku.net untuk artikel One Piece menarik lainnya!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU