Ksatria Berpedang? Ini 10 Knight Pemberani Paling Hebat di Anime!

Mana knight yang paling dahsyat?

Ksatria Berpedang? Ini 10 Knight Pemberani Paling Hebat di Anime!

Knight merupakan salah satu kelas yang dianggap sebagai pemberani di industri manapun termasuk di anime.

Biasanya knight memiliki senjata berupa pedang untuk bertarung. Kali ini Duniaku.net tertarik nih untuk membahas salah satu knight paling hebat di anime.

Beberapa knight ini memiliki kemampuan yang cukup dahsyat untuk meremukkan tulang lawan.

Tanpa basa-basi lagi mungkin langsung saja yuk kita bahas mengenai 10 knight pemberani paling hebat di anime.

Dokumentasi Duniaku.net[/caption]

Awalnya adalah warga negara Jepang, tapi kemudian Suzaku mendaftar di pasukan militer Kerajaan Britania Raya setelah mereka menaklukkan tanah kelahirannya tersebut.

Harapannya adalah membawa kedamaian ketika dia di militer dan juga menyatukan dunia tangannya sendiri. Tapi seiring waktu berjalan, idealismenya mulai berubah dan pemikirannya mengenai tatanan dunia juga bergeser. Suzaku akhirnya benar-benar berubah drastis!

Berubahnya Suzaku memandang dunia akhirnya turut mengubah kepribadiannya. Suzaku diakui sebagai salah satu prajurit paling mematikkan yang ada di Code Geass. Mungkin untuk ukuran prajurit, Suzaku benar-benar luar biasa.

Tak heran jika ia menjadi salah sai knight pemberani di anime yang harus kita ketahui.

Dokumentasi Duniaku.net[/caption]

Biasanya para penyihir selalu menggunakan kemampuan sihirnya hanya untuk bertarung secara magis saja. Tapi, Arturia Pendragon atau biasa disebut Saber memanfaatkan kekuatan magisnya untuk bertempur dalam pertempuran fisik.

Karena tidak pernah dilatih sebagai penyihir yang tepat, ia mengasah keterampilan ini ke dalam ilmu pedang untuk membuatnya menjadi lebih cepat dan lebih kuat dari manusia normal. Kekuatan pedang Saber akhirnya menjadi salah satu yang mematikkan.

Tak hanya mampu mengayunkan pedang untuk melontarkan kekuatan fisik, Saber juga bisa melontarkan kekuatan magis misalnya dia bisa mengeluarkan kilatan cahaya penghancur dari pedangnya ketika diayunkan.

Sejauh ini Saber harus diakui menjadi salah satu knight pemberani yang ada di anime.

Dokumentasi Duniaku,net[/caption]

Dikenal sebagai Ksatria Hitam Pars, Daryun sejauh ini merupalan salah satu orang yang dianggap sebagai seoramg knight sejati. Setelah kejatuhan kerajaannya, ia mengabdikan dirinya untuk melindungi putra mahkota Arslan.

Meskipun memiliki keinginan pribadi untuk membalas dendam pada kerajaan, Daryun tetap menganggap sang pangeran sebagai tanggung jawab utamanya. Tentu saja memiliki Daryun di sisi kalian bakal membuat kalian benar-benar aman.

Dia kuat, pintar, dan cekatan. Daryun benar-benar mesin pembunuh meskipin dia kerap bertempur sendirian.

Ksatria Berpedang? Ini 10 Knight Pemberani Paling Hebat di Anime!

Ezra lebih kayak disebut sebagai penyihir beelapis baja daripada seorang ksatria. Tapi meski begitu, Ezra cocok-cocok saja dianggap sebagai ksatria mengingat kekuatan yang dia miliki memang luar biasa hebat.

Jangan biarkan sosok mungilnya membodohi kalian karena Kecakapan pertempuran Erza adalah campuran kekuatan, kecepatan, kecerdasan, dan sihir yang mematikan.

Kekuatannya bahkan membuat dia mampu memanggil salah satu armor terkuat yang ada di anime Fairy Tail.

Erza juga memiliki perasaan yang kuat tentang benar dan salah. Tapi yang paling mantap adalah rasa bangga yang dimilikinya saat bisa bekerja bersama anggota guildnya.

Dokumentasi Duniaku.net[/caption]

Saito dulunya seorang pemuda normal di Bumi, sampai mantra sihir yang dilemparkan oleh seorang penyihir membawanya ke dunia lain di mana ia disuruh bertarung sebagai juara.

Untungnya Saito mendapatkan sihir untuk bisa menggunakan senjata apapun. Hal ini tentu membuatnya menjadi sosok yang mematikkan. Jangankan bertempur satu lawan satu, Saito bisa mengalahkan satu rombongan pasukan hanya dengan sendirian! Ya, dia membuat babak belur pasukan.

Kekuatannya ini betul-betul layak membuatnya menjadi salah satu knight terbaik di anime.

Dokumentasi Duniaku.net[/caption]

Ketika monster-monster besar yang disebut Gauna menyerang Bumi untuk melahap penduduknya, manusia dipaksa untuk berlindung di sebuah tempat yang aman.

Sebagaimana semestinya bahwa satu-satunya hal yang dapat membunuh monster raksasa adalah monster raksasa lain atau robot besar, umat manusia dengan cepat mengembangkan mecha sebagai pertahanan.

Hanya yang terbaik dari yang terbaik yang dianggap layak menjadi pilot. Kemudian di sinilah seorang Nagate mencuri perhatian karena dia harus diakui menjadi orang yang paling profesional diantara yang lain.

Jika di dalam pertempuran di mana orang lain akan lari ketakutan, Nagate bakal tetap berada di tempat dan menjadi harapan umat manusia.

Dokumentasi Duniaku.net[/caption]

Ikki menyandang gelar "yang terburuk" di akademi sihir untuk para ksatria. Semakin kuat sihir Anda, semakin hebat kalian sebagai ksatria. Kurang lebih seperti itulah!

Oleh sebab itu Ikki menjadi yang terkuat! Bahkan tak ada yang bisa menyaingi kekuatan seorang Ikki di akademi itu.

Setelah menganalisa kekuatan tempur lawan, Ikki dapat mengatasi gaya bertarung musuh sampai akhirnya mampu memenangi pertempuran dalam waktu singkat.

Untungnya seorang Ikki memiliki jiwa yang baik hati. Kebaikan hatinya tersebutlah yang akhirnya membuat Ikki disenangi orang-orang.

Dokumentasi Duniaku.net[/caption]

Identitas seorang Skull Knight hingga saat ini belum diketahui. Meskipun penampilannya sangat menyeramkan, kenyataannya Skull Knight memiliki hati yang baik.

Bahkan Skull Knight mau membantu Guts dan teman-temannya dari malapetaka tertentu pada lebih dari satu kesempatan.

Jika yang lain menganggap Skull Knight adalah musuh, maka Guts bakal menganggapnya sebagai sekutu yang berharga.

Tak masalah kan jika penampilannya jahat tapi hatinya baik?

Dokumentasi Duniaku.net[/caption]

Sebelum peristiwa video game Tales of Vesperia, Flynn adalah seorang ksatria magang dari Niren Corps bersama sahabatnya Yuri Lowell.

Tumbuh di daerah kumuh, keduanya ingin berkontribusi pada masyarakat dan menjadi ksatria. Keduanya akhirnya mencapai impiannya untuk menjadi seorang ksatria.

Sejauh ini Flynn menjadi salah satu ksatria yang hebat dan menjadi seorang knight pemberani yang benar-benar disegani oleh banyak pihak.

Untuk urusan kekuatan, Flynn benar-benar bisa diandalkan deh pokoknya.

Ksatria Berpedang? Ini 10 Knight Pemberani Paling Hebat di Anime!Ksatria Berpedang? Ini 10 Knight Pemberani Paling Hebat di Anime!Ksatria Berpedang? Ini 10 Knight Pemberani Paling Hebat di Anime!

Sebagai komandan tertinggi para Ksatria Kerajaan, Omnimon adalah salah satu Digimon paling kuat dalam seri Digimon. Maklum saja, Digimon yang satu ini adalah gabungan dari Metal Garurumon dan Wargreymon yang merupakan Digimon kelas tertinggi.

Setelah keduanya tidak dapat mengalahkan Diablomon yang jahat, mereka bergabung untuk bertarung lagi setelah dia membuat lebih dari 1 juta klon dirinya.

Dalam pertarungan itu mereka menang dalam waktu kurang dari 10 menit. Omnimon lainnya sering memberikan kekuatan mereka kepada berbagai protagonis, memastikan bahwa meskipun mereka tidak ada, dunia digital dan manusia tetap terlindungi.

Ada beberapa Omnimon di berbagai franchise Digimon dan mereka semua telah menjadi pahlawan hebat. Tak ada yang meragukan kekuatan Digimon yang satu ini pokoknya.

Rasanya Omnimon layak menjadi salah satu knight pemberani yang masuk daftar di artikel ini.


Sepertinya itulah 10 knight pemberani di anime yang harus kalian ketahui. Ke-10 knight pemberani di atas memang memiliki kekuatan yang sangat luar biasa tentunya.

Bahkan tak hanya itu, mereka juga punya sifat ksatria dan sifat kepemimpinan yang luar biasa pokoknya.

Sejauh ini tak ada yang meragukan dari ke-10 knight pemberani yang sudah kita bahas. Menurut kalian, dari ke-10 karakter knight di atas, mana yang paling pemberani dan punya kekuatan luar biasa?

Langsung saja coret-coret di kolom komentar ya guys!!!

 

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU