Diduga Beli Jam Tangan Richard Mille Palsu, Pria Ini Rugi 10,5 M

RIP milyaran rupiah kalau terbukti benar.

Diduga Beli Jam Tangan Richard Mille Palsu, Pria Ini Rugi 10,5 M

Setelah Saaih Halilintar, adik Atta Halilintar tertangkap basah beli jam tangan Richard Mille palsu oleh para warganet, kini ada lagi kisah baru yang terkuak tentang jam mewah ini!

Tapi sebelum itu, apa sih yang membuat jam ini begitu penting untuk dibahas? Richard Mille adalah sebuah produsen jam tangan mewah yang memiliki prestise tinggi, dan RM12, produk yang akan dibahas ini adalah sebuah jam tangan langka yang terkenal dengan desainnya yang luar biasa spesifik.

Seorang pengguna medsos @jasonenrico_ mengunggah obrolannya melalui IG Story di mana isinya bercerita tentang klarifikasi atas jam tangan yang diduga merupakan produk KW. Obrolannya sendiri bisa kamu lihat melalui tangkapan layar di bawah ini:

Diduga Beli Jam Tangan Richard Mille Palsu, Pria Ini Rugi 10,5 M

Terjemahan:

"yo, temanku baru saja mengirimkan tangkapan layar Story-mu kepadaku. Aku hanya ingin bilang bahwa pribadi, aku bukan orang yang terlalu paham jam tangan. Jadi kalau memang itu barang palsu, maka aku nggak tahu. Aku nggak memintamu untuk menghapus apapun, karena jelas kamu punya hak untuk bicara dan bertindak. Aku hanya ingin klarifikasi. Aku tidak ingin pamer boongan, dan kalau jam tangannya dikonfirmasi palsu, maka aku bakal menerima perkataanmu, dan jam tangannya resmi kulepas dari pergelangan tanganku."

"Bagaimana kamu nggak tahu itu barang palsu kalau kamu yang bayar? lol, kamu membayar sejumlah uang dan berkata itu jam 100 ribu (Dolar AS). Jadi kutanya, berapa banyak (uang) yang kamu keluarkan? HAHAHAHAHAHA"

 

Diduga Beli Jam Tangan Richard Mille Palsu, Pria Ini Rugi 10,5 M

Terjemahan:

"Ups, jam tangan 900 ribu (Dolar AS)."

"Cerita bagaimana aku membeli jam tangan itu dasarnya, seorang koneksiku menemukan penjual pribadi dari Eropa. Aku melihat jam tangannya dan kira-kira jatuh cinta, begitu? Waktu itu impulsif, jadi aku nggak terlalu berpikir banyak soal periksa ini-itu. Aku pernah menjalankan bisnis online (aku punya lebih dari 10 toko online, semuanya punya admin) semuanya baru saja kujual supaya aku punya uangnya. Aku memutuskan untuk langsung beli jam tangannya.

Akhirnya aku menghabiskan sekitar, 750 ribu (Dolar AS, sekitar 10.5 M Rupiah)? Aku riset jamnya dan menemukan harga aslinya sekitar 828k (dalam hodinkee katanya begitu, kupikir). Kalau diingat lagi transaksinya ganjil banget.

Aku mengaku kalau aku nggak beli langsung dari dealer-nya maupun beli dari situs seperti chrono24 (yang kudengar nggak terlalu dipercaya juga)

Dan iya, aku mungkin baru saja ditipu mentah-mentah."

"Berhenti alasan, berhenti pamer, dan tuntut saja temanmu itu."

Berdasarkan pengakuan ini, jam tangan yang dimaksud adalah RM 12-01 Tourbillon, seperti yang diindikasikan melalui artikel situs Hodinkee yang dimaksud olehnya. Jam berbahan platinum tersebut disebut berharga 828 ribu Dolar Amerika Serikat, atau sekitar kurang lebih hampir 12 miliar Rupiah.

Hingga saat ini akun instagram @jasonenrico_ masih berstatus privat ketika dihubungi. Tentunya kita masih menantikan konfirmasi dari pengguna tersebut atas kejelasan kisahnya.

Menurutmu, apa pentingnya jam tangan mewah seperti Richard Mille selain pada gengsi yang diberikannya? Bagikan opinimu melalui kolom komentar di bawah ini!

 

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU