[SPOILER] Tokoh Serial TV Marvel Ini Muncul di Avengers: Endgame?!

Ini sepertinya pertama kali tokoh yang debut di TV akhirnya muncul di film layar lebar Marvel!

[SPOILER] Tokoh Serial TV Marvel Ini Muncul di Avengers: Endgame?!

Duniaku.net - Tadinya, show serial televisi Marvel terasa seperti bagian menarik Marvel Cinematic Universe.

Di awal diumumkannya seri seperti Agents of SHIELD dan seri Marvel Netflix, saya membayangkan kalau Daisy Johnson, Matt Murdock, Luke Cage, dan Jessica Jones mungkin akan tampil melawan Thanos suatu hari nanti.

Ini terasa sangat mungkin karena di awal-awal Agents of SHIELD sampai menyajikan cameo dari tokoh-tokoh MCU segala, menunjukkan serial itu punya kaitan dengan dunia layar lebar Marvel.

Nyatanya, kemudian seperti terjadi perpecahan antara divisi serial televisi dan film layar lebar. Tokoh-tokoh yang debut di serial televisi jadi seperti tidak ada kesempatan muncul di film.

Karenanya, penampakan tokoh serial TV Marvel ini di Endgame mengejutkan.

Siapa dia? Kamu bisa melihat infonya di bawah ini!

SPOILER ALERT!!!

Tokoh serial TV Marvel yang muncul di Endgame adalah Edwin Jarvis.

Kalau kamu hanya nonton film layar lebar, kamu mungkin hanya mengenal Jarvis sebagai A.I. lama Tony yang kemudian menjadi salah satu unsur yang menciptakan Vision.

Namun serial Agent Carter mengungkap kalau dulu keluarga Stark pernah mempekerjakan seseorang bernama Edwin Jarvis, yang menjadi kepala pelayan dari Howard Stark. Mirip-mirip Alfrednya Batman, Edwin Jarvis pun memiliki pengalaman militer sebelum menjadi pelayan.

Jarvis sendiri di komik Iron Man 2: Public Identity (yang terkait dengan kejadian di film layar lebar) terungkap sebagai dasar dari nama A.I. Jarvis.

[SPOILER] Tokoh Serial TV Marvel Ini Muncul di Avengers: Endgame?!

Di seri Agent Carter, Edwin Jarvis diperankan oleh aktor James D'Arcy.

D'Arcy juga memperoleh kesempatan tetap memainkan Jarvis di Avengers: Endgame.

Sekali lagi, ini benar-benar pertama kalinya sosok yang tampil di serial televisi Marvel tampil juga di film layar lebar.

Kalau sebaliknya (layar lebar ke TV terus ke layar lebar lagi), sosok seperti Peggy Carter yang diperankan Hayley Atwell masih bisa tampil. Demikian juga dengan Phil Coulson yang masih bisa tampil di Captain Marvel.

Namun tokoh yang muncul di serial televisi kemudian tampil juga di film layar lebar Marvel sih luar biasa sulit, karenanya kemunculan Jarvis ini diam-diam menarik perhatian.

Itulah tokoh serial TV Marvel yang muncul di Endgame.

Menurut kamu siapa lagi tokoh serial Marvel yang harusnya muncul di Endgame? Sampaikan di kolom komentar!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU