9 Fakta Daichi Sawamura Haikyuu!! Kapten Tim Karasuno

Sosok pemimpin yang dihormati dan disegani anggota tim!

9 Fakta Daichi Sawamura Haikyuu!! Kapten Tim Karasuno

Meski bukan karakter utama, Daichi Sawamura punya peran yang cukup penting di sepanjang serial manga dan anime Haikyuu!! Dia adalah kapten tim Karasuno yang sangat dihormati dan disegani karena kebijaksanaannya.

Penasaran apa saja hal menarik dari sosok mandiri yang satu ini? Simak fakta Daichi Sawamura Haikyuu!! berikut, yuk!

Baca Juga: 9 Fakta Asahi Azumane Haikyuu!! Ace Andalan Karasuno!

1. Informasi dasar

9 Fakta Daichi Sawamura Haikyuu!! Kapten Tim KarasunoDaichi Sawamura (dok. Production I.G/ Haikyuu!!)

Daichi Sawamura adalah siswa tahun ketiga di SMA Karasuno. Dia lahir pada 31 Desember 1994 dan berusia sekitar 17–18 tahun saat pertama kali diperkenalkan. Tubuhnya tak begitu tinggi, yaitu hanya sekitar 176,8 cm dengan berat 70,1 kg.

Daichi mempunyai dua adik perempuan dan dua adik laki-laki. Inilah mengapa dia tumbuh sebagai pribadi yang dewasa dan mandiri.

2. Kapten tim yang dapat diandalkan

9 Fakta Daichi Sawamura Haikyuu!! Kapten Tim KarasunoDaichi Sawamura (dok. Production I.G/ Haikyuu!!)

Daichi merupakan sosok yang dewasa dan sangat mandiri. Kepribadian ini diterapkannya pula dalam perannya sebagai kapten tim voli Karasuno, terutama karena anggota timnya punya tipe kepribadian yang bermacam-macam.

Oleh seluruh anggota tim, Daichi begitu dihormati dan disegani. Pantas saja, Daichi memang bijaksana sebagai pemimpin. Dia selalu peduli terhadap anggotanya, baik ketika sedang bertanding maupun di luar.

3. Bersahabat dengan Asahi dan Sugawara

9 Fakta Daichi Sawamura Haikyuu!! Kapten Tim KarasunoDaichi, Sugawara, dan Asahi (dok. Production I.G/ Haikyuu!!)

Daichi Sawamura bukanlah satu-satunya pemain dari tahun ketiga. Selain dirinya, ada Asahi Azumane dan Koushi Sugawara. Ketiganya telah saling mengenal dan menjadi akrab sejak duduk di bangku tahun pertama SMA Karasuno.

Sebagai sahabat, mereka saling mendukung satu sama lain. Ini terlihat dari bagaimana hubungan baik mereka tetap terjaga ketika Asahi sempat memutuskan vakum dari klub voli.

Ketiganya saling terhubung dan berupaya semaksimal mungkin menjadi senior yang dapat diandalkan para juniornya. Apalagi, sebagai siswa tahun ketiga, mereka berada di masa-masa akhir SMA, sehingga ingin memberikan yang terbaik agar tak meninggalkan penyesalan apapun.

4. Pernah menggantikan pelatih Ukai yang sakit

9 Fakta Daichi Sawamura Haikyuu!! Kapten Tim KarasunoDaichi Sawamura (dok. Production I.G/ Haikyuu!!)

Ikkei Ukai adalah pelatih tim voli Karasuno sebelum sang cucu, Keishin Ukai, mengambil alih tanggung jawab tersebut pada era Kageyama dan Hinata. Pelatih Ukai merupakan sosok yang pernah membawa Karasuno ke masa kejayaan.

Suatu ketika, saat Ikkei Ukai jatuh sakit dan harus dirawat, Daichi selaku kapten tim mau tak mau mengambil peran ganda yang cukup berat, di mana saat itu dia juga bertindak sebagai pelatih tim.

5. Punya pengetahuan yang luas tentang voli

9 Fakta Daichi Sawamura Haikyuu!! Kapten Tim KarasunoDaichi Sawamura (dok. Production I.G/ Haikyuu!!)

Daichi telah memikul tanggung jawab besar selama tahun pertamanya di klub voli Karasuno karena kondisi tim yang saat ini tak memiliki seorang pelatih.

Namun, sebagai bayarannya, Daichi jadi punya pengetahuan yang luas mengenai permainan voli. Inilah yang selalu dia terapkan dan bagikan kepada rekan-rekan timnya.

Baca Juga: Ini 15 Karakter Haikyuu yang Paling Disukai Oleh Penggemar!

6. Spesialis pertahanan

9 Fakta Daichi Sawamura Haikyuu!! Kapten Tim KarasunoDaichi Sawamura (dok. Production I.G/ Haikyuu!!)

Di luar, Daichi mungkin tampak seperti pemain pada umumnya yang tak punya ciri khas permainan. Harus diakui, senjata Daichi memang bukan dalam hal serangan, tetapi dalam hal penerimaan.

Daichi bisa dianggap sebagai spesialis pertahanan. Dia biasa akan bertugas membantu Yuu Nishinoya dalam menerima servis mematikan seperti milik Tooru Oikawa.

Daichi juga biasanya membantu mengembalikan tempo permainan rekan timnya jika sudah dirasa kacau dan berbahaya jika dibiarkan berlanjut.

7. Selalu mengkhawatirkan wig Wakil Kepala Sekolah

9 Fakta Daichi Sawamura Haikyuu!! Kapten Tim Karasunodok. Production I.G/ Haikyuu!!

Ada satu kejadian konyol yang pernah dialami klub voli putra SMA Karasuno, di mana ada kaitannya dengan Wakil Kepala Sekolah. Pasalnya, tim voli ini menyimpan rahasia terbesar salah satu petinggi SMA Karasuno tersebut.

Ini sebenarnya adalah akibat keributan Kageyama dan Hinata, di mana saat itu Hinata gagal menerima servis dari Kageyama. Akibatnya, bola voli yang mereka gunakan mengenai kepala Wakil Kepala Sekolah, membuat rambut palsu yang dikenakannya terbang ke kepala Daichi.

Peristiwa tersebut memicu perjanjian antara kedua belah pihak. Wakil Kepala Sekolah akan memaafkan asalkan mereka mau tutup mulut mengenai rambut palsunya.

Sejak itu, rambut palsu terbang milik Wakil Kepala Sekolah menjadi salah satu kekhawatiran terbesarnya.

8. Alasan Daichi bersekolah di SMA Karasuno

9 Fakta Daichi Sawamura Haikyuu!! Kapten Tim Karasunodok. Production I.G/ Haikyuu!!

Ada dua alasan mengapa Daichi memilih bersekolah di SMA Karasuno. Pertama, karena pertandingan tak terlupakan yang pernah dia saksikan di TV, di mana saat itu tim voli putra Karasuno bertanding di Turnamen Spring High.

Alasan kedua, tentunya karena rumah Daichi yang memang tak jauh dari SMA Karasuno.

9. Pengisi suaranya adalah Satoshi Hino

9 Fakta Daichi Sawamura Haikyuu!! Kapten Tim KarasunoDaichi Sawamura (dok. Production I.G/ Haikyuu!!)

Satoshi Hino menjadi pengisi suara karakter Daichi Sawamura dalam anime Haikyuu!! Seiyuu yang mulai aktif sejak tahun 2000 ini telah memerankan banyak karakter anime populer, seperti Sai (Naruto Shippuden dan Boruto), Ainz Ooal Gown (Overlord), Kyojuro Rengoku (Kimetsu no Yaiba), dan lain-lain.

Itulah beberapa fakta Daichi Sawamura Haikyuu!! yang perlu kamu tahu. Bagaimana pandanganmu terhadap karakter yang satu ini?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 10 Spiker Terbaik di Haikyuu!! Punya Pukulan Mematikan!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU