Begini Komentar Kevin Feige Soal Rhodey Skrull di MCU!

Komentar Feige indikasikan kalau Rhodey Skrull sudah lama?

Begini Komentar Kevin Feige Soal Rhodey Skrull di MCU!

Serial Secret Invasion menjadi seri di mana Nick Fury berkonflik dengan Skrull yang mencoba menguasai Bumi dari balik layar.

Namun Skrull sudah banyak menyusup ke organisasi manusia, bahkan salah satu Avengers juga ternyata Skrull!

1. Terungkap di episode 4 kalau Rhodey adalah Skrull!

Begini Komentar Kevin Feige Soal Rhodey Skrull di MCU!marvel studios

Dari Secret Invasion episode 4, terungkap kalau salah satu Avengers yang muncul di seri ini adalah Skrull.

Sosok tersebut adalah Rhodey, di mana Skrull yang menirunya bisa menyusup bahkan berada dekat dengan Presiden Amerika Serikat.

Tentu saja kehadiran Rhodey Skrull membuat situasi jadi berbahaya bagi Fury, meskipun Fury sudah tahu kalau Rhodey yang ia temui adalah Skrull.

Baca Juga: 5 Karakter Skrull Penting yang Sudah Muncul di MCU

2. Komentar Kevin Feige indikasikan kalau RHodey Skrull sudah ada sejak lama

Begini Komentar Kevin Feige Soal Rhodey Skrull di MCU!Marvel Studios

Dalam artikel Marvel.com, Kevin Feige mengungkapkan komentarnya soal Rhodey Skrull yang sudah hadir.

Menurut Kevin Feige, aktor hebat seperti Don Cheadle bisa menjadi partner kreatif bagi tim produksi.

Bahkan Kevin Feige mengatakan kalau konsep Rhodey Skrull sudah diinformasikan ke Don sejak awal-awal, dan Don sangat suka dan siap dengan pengungkapan soal Rhodey Skrull ini.

Ini berarti Rhodey Skrull mungkin sudah ada lebih lama dari yang kita duga.

3. Namun menurut Kevin Feige, nanti penonton akan tahu sendiri sejak kapan Rhodey Skrull hadir

Begini Komentar Kevin Feige Soal Rhodey Skrull di MCU!marvel studios

Tentu saja Kevin Feige tidak memberikan spoiler sejak kapan Rhodey Skrull hadir di jagat MCU.

Namun nantinya kita akn  mengetahui sejak kapan dan bagaimana nasib Rhodey yang asli di jagat MCU. Kemungkinan akan dijelaskan di akhir seri Secret Invasion.

Kalau menurutmu, sejak kapan Rhodey Skrull hadir di film dan serial MCU? Tulis pendapatmu di kolom komentar, ya!

Baca Juga: Kenapa Aktor War Machine Versi MCU Pernah Diganti? Ini Sebabnya

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU