Steam Summer Sale Dimulai, Ini Beberapa Game SEGA yang Menarik

Kesempatan mendapatkan sejumlah judul menarik SEGA

Steam Summer Sale Dimulai, Ini Beberapa Game SEGA yang Menarik

Pengguna Steam mungkin menyadari kalau Steam Summer Sale 2023 sudah dimulai.

SEGA termasuk yang beberapa game-nya didiskon besar.

Seperti apa? Simak ulasannya di bawah ini! 

1. Steam Summer Sale resmi dimulai

Steam Summer Sale Dimulai, Ini Beberapa Game SEGA yang Menarik(store.steampowered.com)

Steam Summer Sale resmi dimulai.

Summer Sale kali ini berlangsung dari 29 Juni hingga 13 Juli waktu Pasifik. Itu berarti Summer Sale akan berakhir di Indonesia sekitar 14 Juli pukul 00.00. 

Seperti biasa, banyak game didiskon. Ini kesempatan kamu untuk membeli judul-judul tertentu dengan harga yang lebih terjangkau. 

Baca Juga: SEGA Akan Hadir di Olympic Esports Week di Singapura

2. SEGA Summer Sale menyajikan sejumlah game diskon

Steam Summer Sale Dimulai, Ini Beberapa Game SEGA yang Menarik(store.steampowered.com)

Game-game SEGA di Steam termasuk yang mendapat diskon besar.

Salah satu game SEGA yang mendapat diskon sangat besar adalah Humankind, yang dapat diskon 80%. Dari harga asli Rp499.999, Humankind jadi hanya Rp99.999 saja selama periode Sale ini.

Game SEGA lain yang diskonnya wow adalah Yakuza: Like a Dragon. Judul yang satu ini dapat diskon 70%. Dari tadinya Rp799.000 kamu bisa mendapatkannya dengan harga Rp199.750 selama periode sale.

3. Beberapa game SEGA lain yang disorot

Steam Summer Sale Dimulai, Ini Beberapa Game SEGA yang MenarikSEGA/Like A Dragon Ishin

Game lain dari SEGA yang disorot adalah

-Total War: Warhammer III yang diskon 40%.

-Sonic Frontiers yang diskon 50%.

-Football Manager 2023 yang diskon 50%.

-Company of Heroes 3 yang diskon 10%.

-Persona 5 Royal yang diskon 40%.

-Like a Dragon: Ishin! yang diskon 35%.

-Lost Judgment yang diskon 40%. 

Dan berbagai judul game lain. 

Nah itu kabar soal Steam Summer Sale dimulai.

Gimana menurut kamu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: Review Sonic Origins Plus, Sekarang Kamu Bisa Memainkan Amy

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU