2022 PMPL ID Spring Country League: Bonafide Week 1, ION Week 2!

Banyak kejadian tidak terduga dan sweep!

2022 PMPL ID Spring Country League: Bonafide Week 1, ION Week 2!

2022 PMPL ID Spring Country League memiliki pergolakan klasemen yang goyah bukan main karena jagonya masing-masing tim! Penasaran dengan highlight kisah dua minggu pertamanya? Temukan di sini!

1. Bonafide di minggu pertama!

2022 PMPL ID Spring Country League: Bonafide Week 1, ION Week 2!dok. PUBG Mobile

Nah, Bonafide Esports akhirnya tampil sebagai penguasa klasemen minggu pertama. Tim Bonafide berhasil menorehkan total 225 Poin, total Damage sebanyak 20846 dan total eliminasi sebanyak 90. 

Kekuatan Bonafide Esports juga dibuktikan dengan masuknya para punggawa Bonafide Esports di penghargaan individu Minggu Pertama. BFD2youIFW di peringkat tiga Gunslinger Award, disusul BFDucup dan BFDnoox berada di peringkat 1 dan 3 Survivor Award. BFDnoox juga menorehkan total eliminasi terbanyak dalam 1 ronde dengan meraih 10 eliminasi.

2. Takeover ION di minggu kedua!

2022 PMPL ID Spring Country League: Bonafide Week 1, ION Week 2!dok. PUBG Mobile

Di minggu pertama, para fans PUBG Mobile disuguhkan berbagai aksi mengejutkan selama gelaran minggu pertama Liga Nasional. Permainan memukau terjadi di hari keempat ronde keempat, saat BTRLuxxy, BTRZuxxy, BTRuHigh dan BTRLiquid melakukan rush kearah Evos Reborn, namun secara mengejutkan EVOSKF melakukan counter sweep dan berhasil mengeliminasi 3 pemain Bigetron RA yang berakibat tereliminasinya Bigetron RA di ronde tersebut!

Di minggu kedua 2022 PMPL ID Spring yang dimulai pada tanggal 31 Maret hingga 4 April, ION Esports keluar sebagai juara minggu kedua dengan perolehan total poin sebanyak 229, disusul NFT Esports di peringkat kedua dengan 188 poin, GPX di peringkat ketiga dengan 182 poin dan RRQ Ryu dengan 171 poin di peringkat 4!

Baca Juga: 20 Tim Siap Berlaga, 2022 PMPL ID Spring Segera Dimulai!

3. Tentang 2022 PMPL ID Spring

2022 PMPL ID Spring Country League: Bonafide Week 1, ION Week 2!dok. PUBG Mobile

20 Tim berlomba dan bertarung selama lima hari tiap minggu, dengan setiap tim akan bertanding 4 ronde per hari dan mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya dan lolos ke babak final dan berjuang mendapatkan total hadiah sebesar USD 150.000!

Dengan berakhirnya Minggu Kedua dan segera dimulainya Minggu Ketiga yang menjadi minggu penutup dari Country League, para tim sudah bersiap-siap untuk mempertaruhkan segalanya untuk mendapatkan grand prize!

Apa pendapatmu sendiri tentang 2022 PMPL ID Spring Country League yang sudah mencapai minggu 3? Sampaikan melalui kolom komentar di bawah ini!

Baca Juga: Ini Dia Info Resmi, Jadwal, Peserta Sampai Opini 2022 PMPL ID Spring!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU