PMPL SEA Season 2 Sukses, Ada Banjir Hadiah di PUBG Mobile!

PUBG Mobile rayakan Bigetron Red Aliens juarai PMPL SEA S2

PMPL SEA Season 2 Sukses, Ada Banjir Hadiah di PUBG Mobile!

PMPL SEA Season 2 sukses diselenggarakan tanggal 23-25 Oktober 2020 lalu. Kompetisi PUBG Mobile level Asia Tenggara ini menampilkan Bigetron Red Aliens sebagai juaranya, sementara 5 tim teratas berhasil menjadi perwakilan Asia Tenggara di PUBG Mobile Global Championship Season Zero di bulan November.

Untuk merayakan kesuksesan PMPL SEA Season 2, PUBG Mobile memberikan berbagai reward menarik di dalam game tersebut. Apa saja hadiahnya?

1. Aksi juara Bigetron Red Aliens

https://www.youtube.com/embed/dH5ySRUxaIg

Indonesia bisa dikatakan cukup mendominasi dalam PMPL SEA Finals Season 2. Dijagokan sebagai juara, Bigetron Red Aliens menuntaskan 10 match pertama di posisi 4 saja. Namun setelah mengamuk di sisa 5 match, mereka berhasil meraih 4 chicken dinner serta 197 poin untuk finis di posisi pertama. Sementara itu, tim Indonesia lain Aerowolf Limax menduduki posisi 2 dengan raihan 167 poin.

BTR juga meraih pencapaian membanggakan setelah Ryzen merjaring 35 kill sehingga berhak mendapatkan titel Terminator dan uang tunai $6000 USD. Kemudian, Draxx dari Yoodo Gank (Malaysia) mampu menjadi juara Soloking dan juga berhak atas uang tunai $6000 USD.

Baca Juga: Rayakan Halloween, PUBG Mobile Infection Mode Siap Diluncurkan!  

2. Hadiah milestone penonton

PMPL SEA Season 2 Sukses, Ada Banjir Hadiah di PUBG Mobile!Dok. PUBG Mobile

PMPL SEA Season 2 yang tayang di Facebook dalam 6 bahasa ini berhasil mendapatkan jumlah penonton hingga 400 ribu orang. Tentunya jumlah penonton yang sangat besar!

Karenanya, PUBG Mobile memberikan hadiah menarik untuk para gamer Asia Tenggara. Dari tanggal 26-27 Oktober lalu, gamer yang login ke dalam game mendapatkan custom crate dan parasut eksklusif permanen.

3. In-game reward sampai 1 November

PMPL SEA Season 2 Sukses, Ada Banjir Hadiah di PUBG Mobile!Dok. PUBG Mobile

Tak hanya itu saja, karena di dalam game bakal ada event Fight For Glory. Dari tanggal 26 Oktober sampai 1 November, akan ada misi khusus berhadiah firework, Royale Pass Point, cake, helmet, hingga outfit eksklusif.

Selain itu, ada kesempatan untuk naik rank lebih tinggi dari tanggal 30 Oktober sampai 1 November. 3 game ranked pertama yang dimainkan akan mengunci rank kamu, sehingga jika kamu kalah maka rank kamu tidak akan turun! Menarik, kan?

Baca Juga: PUBGM Rilis Lagu Lovesick Girls di Lobby In-Game Bareng BLACKPINK!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU