Visual Mobile Gaming Naik Level Lewat Samsung Galaxy S23 Series 5G!

Langsung dari pakar Ray Tracing Samsung!

Visual Mobile Gaming Naik Level Lewat Samsung Galaxy S23 Series 5G!

Lewat Samsung Galaxy S23 Series 5G, pengalaman visual mobile gaming kamu bisa naik level, lho! Mau tahu kenapa? Dengarkan dari penjelasan pakar Samsung di sini!

1. Ray Tracing: Main game dengan visual lebih nyata!

Visual Mobile Gaming Naik Level Lewat Samsung Galaxy S23 Series 5G!

Jungwoo Kim dari System Platform Development Group, yang mengelola pengembangan GPU untuk Galaxy S23 Series, mendeskripsikan teknologi Ray Tracing sebagai “Simulasi kompleks yang menelusuri bagaimana saraf optik mata menerima sinar cahaya setelah dipantulkan, dibiaskan atau didifraksikan oleh suatu objek,” kata Kim. “Ini sangat mirip dengan bagaimana cahaya sebenarnya diproses.”

“Teknik rasterisasi sebelumnya terbatas, sehingga menghasilkan ekspresi yang janggal dan tidak akurat,” kata Joonyong Park, yang mengelola technical support GPU serta kerja sama internal dan eksternal untuk produk baru ini. “Apabila menyangkut efek bayangan, misalnya, metode sebelumnya memproyeksikan suatu objek pada suatu pemandangan dengan membuat peta bayangan terlebih dahulu dan menyesuaikannya pada objek itu lagi. Sebaliknya, Ray Tracing mensimulasikan efek aktual tentang bagaimana bayangan terbentuk, yang muncul secara akurat dan realistis pada layar – sehingga pengguna dapat menikmati grafik yang terlihat lebih alami.”

2. Desktop dan mobile makin dekat dengan Galaxy S23 Series!

Visual Mobile Gaming Naik Level Lewat Samsung Galaxy S23 Series 5G!

Sejak tahun 2010, Samsung telah berfokus untuk meruntuhkan batasan antara konsol, desktop, dan seluler dengan memperluas kinerja dan jangkauan API grafis (antarmuka pemrograman aplikasi). “Pada tahun 2016, kami menstandarkan API grafis generasi berikutnya yang disebut Vulkan yang dirilis oleh Khronos Group dan berhasil dikomersialisasikan melalui Galaxy S7,” kata Kim.

“Namun," lanjut Kim, "Kami telah mengerjakan pengembangan GPU tingkat lanjut dengan mitra seperti Epic Games dan Unity untuk mengoptimalkan performa game Android sejak 2015, sebelum Vulkan diintegrasikan ke dalam perangkat Galaxy. Kode pengoptimalan yang kami dapatkan dengan bekerja sama diberikan kepada pengembang game terlebih dahulu dan membuat pengoptimalan Vulkan dan mesin berhasil. Pencapaian tersebut dipresentasikan di berbagai konferensi developer.”

 

3. Penerapan teknologi GPU mobile yang mengejar level konsol!

Visual Mobile Gaming Naik Level Lewat Samsung Galaxy S23 Series 5G!

Sejalan dengan tren yang meningkat baru-baru ini dalam game lintas platform, Samsung juga dengan cepat menerapkan teknologi GPU desktop ke GPU mobile mereka. “Dengan kerja sama yang erat dengan para vendor AP, kami terus meningkatkan performa GPU mobile terbaru untuk produk-produk unggulan,” kata Park.

“Dengan meningkatnya konsumen yang menuntut kualitas grafis pada perangkat mobile mereka menyamai kualitas konsol, kami telah bersiap untuk menawarkan teknologi Ray Tracing pada mesin game mobile sejak dua tahun yang lalu,” ujarnya, menjelaskan upaya proaktif timnya untuk memimpin inovasi mobile ini.

Baca Juga: SocialPeta Riset Tren Pemasaran Mobile Game Global 2023, Ini Isinya!

4. Kolaborasi multi-pemain yang gak main-main!

Visual Mobile Gaming Naik Level Lewat Samsung Galaxy S23 Series 5G!

Para pengembang bekerja sama dengan Samsung R&D Institute Ukraina (SRUKR) dan berbagai perusahaan mitra, termasuk Epic Games, pengembang Unreal Engine, untuk menyiapkan kualitas visual terbaik. Kim juga menceritakan bahwa konten demo yang diperkenalkan di Galaxy Unpacked 2023 merupakan hasil kerja tim. 

"Ini adalah area yang telah kami kerjakan dalam kolaborasi dengan pengembang mesin game dan pengembang game,” kata Kim. “Kami terus melakukan berbagai upaya untuk rendering yang efisien. Hasilnya, kami dapat mengatasi tantangan dengan mengurangi jumlah komputasi sekaligus mempertahankan tingkat kualitas yang sama.”

5. Cerita epik dari Galaxy S7

Visual Mobile Gaming Naik Level Lewat Samsung Galaxy S23 Series 5G!

Park juga berbagi sebuah momen ketika ia sedang mengerjakan pengembangan produk Galaxy S7. “Saya ingat saat mengembangkan konten demo di kantor pusat Epic Games di North Carolina, AS,” kata Park. “Kami berhasil merender game demo di mana karakter ayam muncul menggunakan API Vulkan untuk pertama kalinya.

"Begitu karakter ayam muncul untuk pertama kalinya setelah memperbaiki kesalahan, semua orang dari Epic Games, SRUKR, dan rekan-rekan dari tim R&D MX bersorak. Kemudian, kami semua merayakannya dengan pesta makan malam, di mana kami semua makan ayam goreng.” Ungkap Park, berterima kasih kepada rekan-rekannya yang telah bekerja keras untuk mencapai prestasi ini.

6. Masa depan visual game mobile dimulai!

Visual Mobile Gaming Naik Level Lewat Samsung Galaxy S23 Series 5G!

Para pengembang Ray Tracing, menjanjikan kepada para penggemar yang menantikan performa gaming flagship Galaxy baru bahwa "anda pasti bisa mengharapkan pengalaman bermain game yang memukau," dimulai dengan Galaxy S23 Series.

“Game mobile yang mendukung Ray Tracing belum tersedia di pasaran, tetapi jika ada perusahaan game yang menunjukkan ketertarikan pada teknologi GPU mobile baru, kami akan menyambutnya dengan senang hati,” ujar Park. Ketika ditanya mengenai masa depan performa game mobile, Park menjawab bahwa mereka “bekerja sangat keras untuk mengaplikasikan teknologi Ray Tracing ke lebih banyak game mobile.”

Apa pendapatmu tentang Ray Tracing sebagai masa depan visual mobile gaming mulai dari Samsung Galaxy S23 Series 5G? Sampaikan melalui koom komentar!

Baca Juga: CES 2024: Samsung Bawa Neo QLED, MICRO LED, OLED dan Layar Lifestyle!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU