Kizaru adalah Vegapunk di One Piece?! Teori Ini Akan Membuatmu Terkejut!

Kizaru itu Vegapunk? Masa sih?

Kizaru adalah Vegapunk di One Piece?! Teori Ini Akan Membuatmu Terkejut!

Vegapunk di One Piece adalah Kizaru alias Borsalino? Bagaimana bisa? Tenang dulu saudara-saudara, yang akan penulis bahas di artikel ini adalah teori dan kemungkinan yang mengarah ke satu fokus, yaitu Kizaru adalah Vegapunk di One Piece.

Vegapunk di One Piece adalah seorang jenius yang menciptakan berbagai macam penemuan yang sangat canggih untuk masa tersebut. Sampai saat ini, kebenaran dan wujud Vegapunk di One Piece masih belum dijelaskan dengan gamblang.

Seperti teori penggemar lainnya, tidak ada kemungkinan pasti yang dapat menjadi landasan bahwa teori tersebut akan menjadi kenyataan, jadi jangan terlalu menganggap serius teori berikut ini, ya. Meskipun begitu, teori yang ditemukan oleh para penggemar One Piece di seluruh dunia ini sangat beralasan, dan bisa saja terjadi, lho!

Penasaran dengan teori Kizaru atau Borsalino sebagai Vegapunk di One Piece? Simak teori teorinya berikut ini!

Kizaru adalah Vegapunk di One Piece?! Teori Ini Akan Membuatmu Terkejut!

Kisah masa lalu Borsalino sebelum bergabung dengan Angkatan Laut memang belum diceritakan, namun Borsalino kecil sudah diperlihatkan di akhir film One Piece Film: Z. Di sana, Borsalino terlihat sedang menulis sesuatu di buku, lengkap dengan beberapa tumpukan buku di samping mejanya.

Lampu lilin seakan menjadi ciri khas Borsalino sejak kecil, karena beberapa kali dia digambarkan sedang membawa lampu ini. Selain untuk penerangan, lampu ini juga melambangkan Borsalino yang nantinya akan mendapatkan kekuatan Pika Pika no Mi dan dijuluki sebagai Manusia Cahaya.

Kembali ke pembahasan, Borsalino saat dewasa sepertinya memiliki penampilan yang sangat santai dan terkadang terlihat bodoh dibandingkan dua Admiral lain sebelum perang Marineford. Namun jika melihat masa kecilnya, Borsalino sering diperlihatkan bersama dengan buku.

Menurut penulis sendiri, Borsalino sejak kecil adalah anak yang haus akan pengetahuan, karena itu dia digambarkan seperti selalu sedang belajar atau sejenisnya. Lalu, kenapa Borsalino bertingkah bodoh maupun bergerak lambat? Hal ini akan penulis bahas di halaman berikutnya.

Ada beberapa teori lagi yang dikemukakan oleh penggemar, yaitu tempat tinggal Borsalino kecil. Vegapunk di One Piece diperlihatkan memiliki ruang penelitian di negeri salju bernama pulau Karakuri, tempat Franky melatih dan mengubah dirinya selama dua tahun terpencar dengan Nakama-nya.

Di sisi lain, gambaran masa kecil Borsalino selalu memperlihatkan dia yang berada di tempat dingin dan bersalju.  Untuk poin ini, memang terdengar cocoklogi, namun masuk akal juga.


Di halaman depan, ada teori berikutnya yang berkaitan dengan karakter lain! Masih tidak percaya dengan teori Kizaru adalah Vegapunk di One Piece? Cek halaman selanjutnya!

Kizaru adalah Vegapunk di One Piece?! Teori Ini Akan Membuatmu Terkejut!

Sentomaru diceritakan pernah menjadi pengawal Vegapunk saat dirinya menjabat sebagai kapten dari divisi Ilmuan Angkatan Laut. Melihat fakta ini, tentu sudah jelas bahwa Sentomaru sudah pernah melihat wajah dari Vegapunk, bahkan mungkin mengenalnya dengan baik.

Setelah itu, Sentomaru naik jabatan dan menjadi pemimpin pasukan Pacifista, yang mana juga dibuat oleh Vegapunk di One Piece. Sentomaru mengakui kehebatan Vegapunk, pastinya dia juga sangat menghormatinya, lalu apa hubungannya dengan Kizaru atau Borsalino?

Anggota Admiral yang sering terlihat akrab dengan Sentomaru adalah Kizaru, bahkan mereka melakukan beberapa misi bersama, contohnya saat mereka mencoba menangkap para Supernova di Sabaody Archipelago.

Dalam hubungan kerja Sentomaru dan Kizaru, si Sentomaru memiliki panggilan khas untuk Kizaru, yaitu Kizaru no Ojiki atau paman Kizaru yang biasanya digunakan untuk memanggil bos besar di dunia Yakuza. Tentu hal ini menunjukan bahwa Sentomaru juga memiliki sifat respek pada Kizaru, atau mungkin saja, Kizaru dan Vegapunk adalah orang yang sama?

Kizaru adalah Vegapunk di One Piece?! Teori Ini Akan Membuatmu Terkejut!

Kali ini, karakter yang bersangkutan adalah Bartholomew Kuma. Kejadian di Sabaody Archipelago, di mana anggota Topi Jerami terpencar tentu sebuah insiden yang sangat membekas bagi anggota Topi Jerami. Di situ, kelemahan mereka terlihat, karena mereka bisa dikalahkan secara total.

Saat pertama kali penulis menonton episode ini, ada beberapa kejanggalan yang penulis temukan. Kizaru adalah pemakan Buah Iblis bertipe Logia, yaitu Pika Pika no Mi yang menjadikannya manusia cahaya. Dengan kemampuan ini, penggunanya mampu mengendalikan cahaya, dan bahkan berubah menjadi cahaya itu sendiri.

Tak perlu ditanya lagi, Kizaru dijuluki sebagai salah satu orang tercepat di dunia One Piece. Anehnya, kenapa dia sangat lama saat ingin membunuh Zoro yang tak berdaya? Kizaru memang memiliki sifat yang terkesan becanda meskipun sedang serius. Banyak yang memperkirakan bahwa dia mempermainkan Topi Jerami saat itu.

Menurut penulis sendiri, dia sengaja mengulur waktu sampai Rayleigh datang, dan menghentikannya. Saat Kuma datang, Kizaru sadar ada yang aneh, namun dia tidak menghentikannya. Jika alasannya karena Rayleigh, maka seharusnya Kizaru setidaknya bisa berteleportasi dengan cepat ke tempat Kuma berada dan menghentikannya.

Saat Kuma berbicara dengan Rayleigh, Kizaru persis berada di depan mereka, tentu aneh jika Kizaru tidak mendengar percakapan singkat antara keduanya. Mungkin, ini semua adalah ide Kizaru, dan Sentomaru serta Kuma yang memiliki kepercayaan pada "Vegapunk" akhirnya mengikuti rencana ini.


Di halaman depan, ada satu fakta tentang Kizaru dan Vegapunk di One Piece yang mungkin berkaitan dengan teori ini! Cek halaman selanjutnya!

Kizaru adalah Vegapunk di One Piece?! Teori Ini Akan Membuatmu Terkejut!

Seperti yang bisa kamu baca di atas, X Drake mengomentari sinar laser dari Pacifista yang sama seperti laser milik Kizaru. X Drake sendiri, sebelum menjadi Bajak Laut dia adalah seorang Angkatan Laut yang dekat dengan Admiral, tentu Kizaru adalah salah satunya.

Menurut X Drake, Vegapunk sangat "gila" karena mampu menanamkan teknologi laser yang sama seperti milik Kizaru dengan Pika Pika no Mi miliknya. Menurutmu apakah Vegapunk mampu menanamkan laser seperti Kizaru? Atau mungkin Kizaru sendiri yang menanamkannya?

Kizaru adalah Vegapunk di One Piece?! Teori Ini Akan Membuatmu Terkejut!

Menurut penulis sendiri, Kizaru sebenarnya pintar, dan berkaitan dengan poin kesatu di halaman pertama. Dia suka belajar sejak kecil, dan minimal dia banyak tahu. Selain itu, kenapa Kizaru berbicara sangat lambat dan terkadang memperlihatkan ekspresi bodoh, padahal dia memiliki buah Pika Pika no Mi yang sangat cepat.

Menurut penulis sendiri, dia sebenarnya memiliki reflek yang sangat cepat, namun tidak sesuai dengan orang normal, karena itu dia memperlambat gaya bicaranya. Meskipun belum ada penjelasan resmi bahwa Buah Iblis mampu mempengaruhi karakteristik dari penggunanya, jadi poin ini hanya trivia saja.

Kizaru adalah Vegapunk di One Piece?! Teori Ini Akan Membuatmu Terkejut!

Oke, ini hanyalah pemikiran gila penulis untuk penutup artikel, namun ini sangat menarik. Vegapunk digambarkan sebagai ilmuan yang sangat jenius, bahkan dia mampu membuat penemuan yang sangat maju 500 tahun kedepan dibandingkan masa saat itu.

Contohnya begini, di dunia One Piece, tidak ada hal yang aneh, mulai dari negara di atas awan, penduduk Bulan, manusia ikan di bawah laut, sampai gajah raksasa yang di atasnya ada hewan yang bisa berbicara dan berjalan dengan dua kaki, tentu sebuah mesin waktu di masa depan tidak akan terdengar aneh.

Mungkin saja Borsalino datang dari masa depan (atau jika Borsalino bukan Vegapunk di One Piece, maka Vegapunk asli datang dari masa depan). Dia datang karena terjadi sesuatu di masa depan, yang mana pusatnya adalah kelompok Topi Jerami, karena itu menjawab pertanyan kenapa Kuma dan Vegapunk seakanmati-matian berkorban untuk melindugi Topi Jerami.


Itulah beberapa teori tentang Kizaru yang ternyata adalah Vegapunk di One Piece. Seperti teori lain, tentu artikel ini hanya sebuah prediksi yang bisa terjadi, bisa juga tidak. Bagaimana menurutmu? Apakah kamu punya teori lain? Tulis di kolom komentar dan bagikan ke teman-temanmu untuk berdiskusi, ya.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU